Dinas Pertanian Habiskan Setengah Miliar Lebih untuk Bantuan Sosial Petani di Bangkalan

Salah seorang petani sedang mengolah lahan pertaniannya di Bangkalan. (Foto: Hasin)

Bangkalan, Lingkarjatim.com,- Dinas Pertanian Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (Dispertanhotbun) Kabupaten Bangkalan, menghabiskan anggaran sebesar setengah miliar lebih untuk bantuan sosial uang kepada individu di tahun 2022 ini.

Berdasarkan data yang dimiliki oleh media lingkarjatim.com anggaran sebesar Rp 582.000.000 tersebut dijadikan sebagai bantuan sosial yang diberikan kepada individu petani dengan keterangan sebagai kegiatan pengembangan kapasitas kelembagaan petani di kecamatan dan desa.

Anggaran ratusan juta untuk bantuan sosial individu petani di kecamatan dan desa tersebut diketahui bersumber dari APBD Kabupaten Bangkalan tahun 2022 dan dilaksanakan dengan sistem swakelola selama tiga bulan mulai dari Oktober, hingga Desember tahun 2022.

Belum diketahui pasti maksud, tujuan, prosedur serta rincian yang didapatkan oleh setiap petani dari alokasi anggaran bantuan sosial untuk individu petani di desa dan kecamatan tersebut dikarenakan kepala dinas pertanian, Puguh Santoso enggan memberikan keterangan saat dilakukan konfirmasi.

Baca Juga :  Dua Poktan di Kecamatan Socah Bangkalan Mendapat Bantuan Bibit Durian dan Pisang Senilai 99 Juta Rupiah

Pesan konfirmasi yang kami kirim melalui handphonenya hanya mendapatkan balasan emoticon tangan menyatu yang artinya memohon maaf. (Hasin)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here