Menu

Mode Gelap

PENDIDIKAN · 27 Apr 2018 00:36 WIB ·

Sedang Berlangsung UNBK Tiba-tiba Listrik Di MTs Nurul Karomah Padam


PANIK : Suasana Listrik Padam Saat UNBK MTS Darul Perbesar

PANIK : Suasana Listrik Padam Saat UNBK MTS Darul

PANIK : Suasana Listrik Padam Saat UNBK MTS Nurul Karomah

BANGKALAN, Lingkarjatim.com- Ketika sedang berlangsung Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tingkat SMP/MTs sederajat. Tiba-tiba listrik di sekolah Nurul Karomah, Desa Paterongan Kecamatan Galis mati.

Walaupun menggunakan Laptop, khawatir hasil UNBK tidak sesuai dengan harapan, sebab dikhawatirkan menganggu konsentrasi peserta didik saat mengerjakan soal ujian.

“Khawatir kami mas, takut konsentrasi anak didik kami terganggu dan nilai ujiannya nanti menurun, listrik mati sekitar 15.13 Wib dan baru 16.30 WIB,” kata Imam Sya’roni Kepala Sekolah MTs Nurul Karomah.

Agar tidak panik ketika melaksanakan ujian, Imam Sya’roni mengambil genset. Namun alat yang bisa digunakan sebagai sumber aliran listrik itu juga mengalami kerusakan tiba-tiba.

“Tadi kami usaha menghidupkan genset, tiba-tiba mati juga, saya kepikiran dengan anak didik kami tidak konsentrasi mas,” keluhnya.

Sementara laptop yang digunakan peserta untuk ujian baterainya mulai melemah. “Tapi Alhamdulillah ujian ini bisa selesai walaupun ada kendala,” tuturnya.

Sementara untuk meng-uplod hasil ujian, pihaknya menunggu mesin genset diperbaiki. “Alhamdulilah sudah berhasil mengupload hasil ujian, semoga hasil ujian anak-anak tidak jelek,” katanya. (zan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti Seleksi UTBK UTM

30 April 2024 - 20:54 WIB

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Gelar Wisuda Ribuan Mahasiswa, Rektor UTM: Proses Masih Panjang

27 April 2024 - 12:42 WIB

Gelar Halal Bihalal, KB-TK Al Muslim tanamkan sifat saling memaafkan sejak dini

18 April 2024 - 16:23 WIB

Kuliah di STKIP PGRI Bangkalan Bisa Selesai dalam 2 Semester, Ini Syaratnya

30 March 2024 - 20:08 WIB

Cooking Challenge SMA Al Muslim untuk Menyemarakkan Ramadan Festival

14 March 2024 - 17:50 WIB

Trending di PENDIDIKAN