Menu

Mode Gelap

Uncategorized · 7 Aug 2021 12:55 WIB ·

Pansus Pending Pembahasan P-RPJMD Jatim


Pansus Pending Pembahasan P-RPJMD Jatim Perbesar

JATIM, Lingkarjatim.com – Panitia Khusus (Pansus) DPRD Jatim menunda pembahasan Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (PRPJMD) Provinsi Jawa Timur tahun 219-2024.

Penundaan dilakukan karena pihak eksekutif (Sekdaprov) tidak datang dalam pembahasan, padahal sebelumnya, pansus sudah menegaskan tidak akan melakukan pembahasan jika bukan sekda yang menjelaskan secara langsung.

“Sekda mengutus kepala Bappeda, BPKAD dan Bapenda tanpa kejelasan ketidakhadiran, alasannya masih rapat di eksekutif. Jadi kita pending sampai senin nanti,” kata anggota pansus, Mathur Husyairi saat dikonfirmasi.

Mathur mengatakan, penundaan pembahasan itu merupakan bagian dari tarik ulur pembahasan, dan itu tidak baik. Karena pembahasan PRPJMD ini, kata dia, pansus hanya diberi waktu 10 hari, itu pun dipotong hari libur dan libur nasional, sehingga tersisa 8 hari.

“Kalau seperti ini, kami menilai eksekutif tidak siap atau mereka menyembunyikan sesuatu dari kita,” katanya.

Mathur menjelaskan, pihaknya hanya meminta penjelasan terkait angka-angka target yang ada di 11 Indikator Kinerja Utama (IKU) itu. Mulai dari naskah akademiknya hingga data-data yang mendukung munculnya angka-angka tersebut.

“Itu yang kita minta, kan ada kajiannya, kalau hanya otak-atik angka saja misalnya, kemudian kita diminta untuk menerima, ya tidak bisa, itu tidak bisa dipertanggungjawabkan,” jelasnya.

Menurut Mathur, penjelasan itu penting, karena RPJMD adalah kitab pembangunan. Rencana pembangunan Jawa Timur selama 5 tahun ada di RPJMD yang kemudian diturunkan ke RKPD dan itu harus sinkron dari tahun ke tahun.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jalan Desa Gemurung-Tebel Rusak, Begini Respon Pemkab Sidoarjo

14 March 2024 - 16:11 WIB

20 Warga Binaan Umat Hindu di Jatim Peroleh Remisi Nyepi

11 March 2024 - 15:54 WIB

GERAK CEPAT MEMBANGUN DESA; KKN 03 STAI AL-HAMIDIYAH BANGKALAN SUKSES TERAPKAN PROGRAM BLUE GREEN ECONOMY

6 January 2024 - 20:24 WIB

Pj Bupati Bangkalan Sebut Petani Jual Hasil Pertanian ke-Surabaya dan Dijual Lagi ke-Bangkalan Sehingga Harganya Menjadi Mahal

20 December 2023 - 10:31 WIB

Siltap Kades Naik Menjadi 5,4 Juta, Ini Alasan Pemkab Bangkalan

7 December 2023 - 14:05 WIB

Dihadapan Kades Se Bangkalan, Safiudin Asmoro Sampaikan Pentingnya Penguatan Sistem Demokrasi di Indonesia

12 November 2023 - 16:23 WIB

Trending di Uncategorized