Menu

Mode Gelap

Uncategorized · 6 Mar 2023 09:38 WIB ·

Ipin Anak Hebat yang Mencuri Perhatian Mensos, Ternyata Ini Harapannya


Ipin Anak Hebat yang Mencuri Perhatian Mensos, Ternyata Ini Harapannya Perbesar

Moh Syarif Rohman atau Ipin saat ditemui lingkarjatim dikediamannya. ( Foto : Muhidin)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com– Moh Syarif Rohman atau yang dikenal dengan panggilan Ipin, anak usia 17 tahun yang sempat viral karena kehebatannya dan berhasil mencuri perhatian Mentri sosial Tri Rismaharini untuk berkunjung ke kediamannya di desa Longkek Galis Bangkalan Minggu (05/03/23) kemaren.

Ipin termasuk anak hebat, karena diusianya yang masih 17 tahun harus ikhlas  meninggalkan bangku pendidikan hanya demi untuk merawat ibunya yang sedang sakit dan tiga adiknya yang masih kecil setelah ayahnya mengalami musibah.

Keputusan untuk menjadi tulang punggung keluarganya tidak mudah namun Ipin ikhlas dan menerima keadaan dengan lapang dada.

Ipin pun bercerita saat dirinya harus mengambil keputusan meninggalkan bangku sekolah demi keluarganya.

“Tak mampu, selain itu ngurus adik adik juga,” ucap Ipin singkat saat ditemui dikediamannya pada Minggu (5/3/23) kemaren.

Awalnya Ipin mencoba untuk tetap sekolah sambil lalu merawat ibu dan adik-adiknya. Namun kondisi semakin memberat setelah harus ditinggal ayahnya.

Ipinpun menceritakan kegiatan kesehariannya dari mulai memasak, nyuci pakaian, menyuapin adiknya makan dan pekerjaan rumah lainnya.

“Mulai dari subuh sudah masak pas nyuci baju, mandi, kemudian nyuapi adik makan,”Jelasnya.

Namun begitu, keadaan yang sungguh berat ini tidak menyurutkan mimpi Ipin untuk tetap bisa kembali bersekolah dan meraih cita-citanya.

Tidak hanya Ipin, secara pribadi yang tetap ingin sekolah, bahkan Ipin juga mengatakan bahwa selain dirinya ingin tetap sekolah, Ipin juga ingin menyekolahkan adik-adiknya agar masa depannya bisa lebih baik dari saat ini.

“Ingin, adek adek juga ingin disekolahkan,” tuturnya dengan penuh tekad yang kuat walaupun sempat pesimis karena kondisi yang seakan tidak memungkinkan.  (Muhidin/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jalan Desa Gemurung-Tebel Rusak, Begini Respon Pemkab Sidoarjo

14 March 2024 - 16:11 WIB

20 Warga Binaan Umat Hindu di Jatim Peroleh Remisi Nyepi

11 March 2024 - 15:54 WIB

GERAK CEPAT MEMBANGUN DESA; KKN 03 STAI AL-HAMIDIYAH BANGKALAN SUKSES TERAPKAN PROGRAM BLUE GREEN ECONOMY

6 January 2024 - 20:24 WIB

Pj Bupati Bangkalan Sebut Petani Jual Hasil Pertanian ke-Surabaya dan Dijual Lagi ke-Bangkalan Sehingga Harganya Menjadi Mahal

20 December 2023 - 10:31 WIB

Siltap Kades Naik Menjadi 5,4 Juta, Ini Alasan Pemkab Bangkalan

7 December 2023 - 14:05 WIB

Dihadapan Kades Se Bangkalan, Safiudin Asmoro Sampaikan Pentingnya Penguatan Sistem Demokrasi di Indonesia

12 November 2023 - 16:23 WIB

Trending di Uncategorized