Menu

Mode Gelap

Uncategorized · 5 May 2020 17:19 WIB ·

Pembangunan RSUD Sidoarjo Barat Belum ada Kejelasan


Pembangunan RSUD Sidoarjo Barat Belum ada Kejelasan Perbesar

Katua DPRD Sidoarjo Usman

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Rencana Pemerintah Kabupaten Sidoarjo untuk membangun RSUD Sidoarjo Barat yang berlokasi di Desa Tambak Kemerakan Kecamatan Krian sampai saat ini belum ada kejelasan.

Hal itu dikatakan Achmad Bobby Adi Dharmawan, salah satu aktivis karang taruna di Krian, padahal perdebatan mengenai mekanisme pembangunan RSUD tersebut telah rampung sejak Februari 2020 lalu.

“Namun, sampai hari ini belum ada kejelasan dimulainya pengerjaan proyek itu. Sedangkan masyarakat sidoarjo sangat membutuhkan, apalagi ditengah wabah covid-19 seperti sekarang,” kata Bobby sapaan akrabnya, Selasa (05/05/2020).

Secara terpisah Ketua DPRD Sidoarjo Usman, menjelaskan untuk pembahasan pembangunan RSUD Sidoarjo Barat sudah di putuskan menggunakan APBD dengan nilai Rp 120 Miliar, yang kemudian di realokasi untuk penanganan covid-19 sebesar Rp 12.133 Miliar.

“Pembahasannya sudah selesai, dan diputuskan menggunakan skema APBD, tinggal sekarang eksekutif eksennya seperti apa,” ujar Usman saat dikonfirmasi.

Malah Usman mempertanyakan komitmen fraksi-fraks yang mendukung APBD untuk dapat mendorong pemerintah daerah agar segera melakukan pembangunan RSUD Sidoarjo Barat yang sudah sangat dinanti oleh masyarakat.

“Sekarang bagaimana tanggung jawab moral 6 fraksi untuk bisa mendorong eksekutif membangun RS Krian, karena itu yang sangat diharapkan oleh Masyarakat Sidoarjo Barat,” tanya Usman memungkasi. (Imam Hambali)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jalan Desa Gemurung-Tebel Rusak, Begini Respon Pemkab Sidoarjo

14 March 2024 - 16:11 WIB

20 Warga Binaan Umat Hindu di Jatim Peroleh Remisi Nyepi

11 March 2024 - 15:54 WIB

GERAK CEPAT MEMBANGUN DESA; KKN 03 STAI AL-HAMIDIYAH BANGKALAN SUKSES TERAPKAN PROGRAM BLUE GREEN ECONOMY

6 January 2024 - 20:24 WIB

Pj Bupati Bangkalan Sebut Petani Jual Hasil Pertanian ke-Surabaya dan Dijual Lagi ke-Bangkalan Sehingga Harganya Menjadi Mahal

20 December 2023 - 10:31 WIB

Siltap Kades Naik Menjadi 5,4 Juta, Ini Alasan Pemkab Bangkalan

7 December 2023 - 14:05 WIB

Dihadapan Kades Se Bangkalan, Safiudin Asmoro Sampaikan Pentingnya Penguatan Sistem Demokrasi di Indonesia

12 November 2023 - 16:23 WIB

Trending di Uncategorized