Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 26 Feb 2020 19:21 WIB ·

Tim Ahli ITS Teliti Barang Bukti Dugaan Korupsi Dana Desa Sokobanah Daya


Tim Ahli ITS Teliti Barang Bukti Dugaan Korupsi Dana Desa Sokobanah Daya Perbesar

Ilustrasi Dana Desa

SURABAYA, Lingkarjatim.com – Tim ahli Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya mendatangi Desa Sokobanah Daya, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang, guna meneliti dua barang bukti dugaan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Proyek irigasi yang anggarannya bersumber dari Dana Desa. 

Salah satu surveyor tim ahli ITS, Harun al-Rasyid mengatakan tim perlu meninjau lokasi proyek untuk melihat langsung irigasi air yang dibangun. Survei itu butuh beberapa hari karena tak hanya diteliti, barang bukti juga perlu diolah sebelum dibuat kesimpulan. 

“Sampai saat ini masih kami proses, nanti hasilnya akan dikirim ke Kejari Sampang sebagai laporan resminya,” katanya melalui jaringan selluler pribadinya, Rabu (26/02).

Harun menjelaskan tugas tim ahli ITS Surabaya hanya berfokus pada dua sisi, yakni pada panjang volume bangunan irigasi dan dimensi bangunan.

“Kami hanya mengukur panjang volume dan dimensi bangunan, selebihnya kami tidak terlalu masuk  jadi untuk bahan material bangunan termasuk batu yang digunakan tidak kami bawa sebagai sampel penelitian,” ujar dia.

Ditanya kapan penelitian itu rampung,  Harun belum bisa memastikan. Namun, kata dia, dari pengalaman penelitian bangunan sebelumnya menghabiskan waktu maksimal tiga pekan.

“Maksimal tiga minggu, saat ini sedang diolah oleh tim ahli,” terang dia. (Abdul Wahed)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dari Empat Nama Figur yang Siap Maju Menjadi Calon Bupati Bangkalan 2024, Siapa Jagoan Kalian?

5 May 2024 - 20:17 WIB

Ra Imam Siap Menjadi Calon Bupati Bangkalan di Pilkada 2024

5 May 2024 - 12:45 WIB

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL