Buka Musrembang RPJMD 2018-2023, Bupati Bangkalan Tegaskan Kesejahteraan Bangkalan Harus Segera Diwujudkan

Bupati Bangkalan R Abd Latif Amin Imron saat membuka acara Musrembang RPJMD Bangkalan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bangkalan 2018-2023, Selasa (4/12/2018).

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, saya membuka Musrembang tanggal 4 Desember,” ujar Ra Latif, saat membuka Musrembang di Gedung Rato Ebuh Bangkalan.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa Musrembang tidak hanya memastikan program strategis Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan bisa direalisasikan secara lancar.

Namun juga menyampaikan konsep yang digagas oleh dirinya sebagai Bupati Bangkalan dan Wakilnya yakni Mohni saat masih menjadi calon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan.

“Disamping memastikan bahwa program strategis di Bangkalan bisa berjalan lancar, Musrembang ini juga menjabarkan konsepsi-konsepsi saya (Ra Latif) dan pak Mohni sebagai Cabup Cawabup (saat itu),” tandasnya.

Ia menegaskan, setelah dirinya dan Mohni menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan, maka konsep tersebut harus segera diwujudkan.

“Khususnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bangkalan, baik perekonomian, pendidikan, kesehatan dan yang tak kalah penting infrastruktur,” tegasnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Bangkalan Mohni, Ketua DPRD Bangkalan Imron Rosyadi, Sekda Bangkalan Edy Moeljono dan Bakorwil IV Pamekasan. (Atep/Lim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here