Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 1 Apr 2018 14:09 WIB ·

Warga Sampang Digegerkan Penemuan Jenazah Bayi


Bagi yang ditemukan warga Perbesar

Bagi yang ditemukan warga

Jenazah bayi yang ditemukan warga

SAMPANG, Lingkarjatim.com– Warga Desa Daleman, Kecamatan Kedundung, Kabupaten Sampang, Jawa Timur digegerkan dengan penemuan jenazah bayi jenis kelamin laki-laki, Minggu, (1/4/ 2018).

Bayi yang diduga baru lahir tersebut ditemukan sedang digendong oleh Norma, seorang perempuan yang sedang mengalami gangguan jiwa.

Ia membawa jenazah bayi tersebut sambil membaca ayat-ayat al-Quran.

Kasatreskrim Polres Sampang, AKP Hery Kusnanto mengatakan, bahwa yang pertamakali melihat Norma membawa bayi tersebut adalah Juma’iyeh, warga Desa setempat.

“Saat itu saksi mengetahui bayi itu sudah meninggal, dan langsung mengambilnya dari Norma dan memberitahukannya pada suami serta warga di sekitarnya,” jelas AKP Hery.

Setelah itu kata Hery, ada sebagian warga yang melaporkan penemuan bayi tersebut ke polisi.

Kemudian bayi tersebut dibawa ke Puskesmas untuk dilakukan autopsi.

Namun karena peralatan autopsi di puskesmas belum memadai, jenazah itu dibawa ke RS Bhayangkara di Surabaya.

“Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara dari Puskesmas, bayi laki-laki itu lahir prematur dan usia kelahirannya diperkirakan enam jam sebelum ditemukan,” katanya.  (Hol)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tertabrak Kereta Api, Pengendara Serta Penumpang Mobil Ayla Langsung Dievakuasi ke Rumah Sakit

29 April 2024 - 18:12 WIB

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Jelang Pilkada, PDIP Bangkalan Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Bangkalan

28 April 2024 - 14:14 WIB

Ikut Pengajian Akbar Bersama Gus Iqdam, Wabup Sidoarjo Himbau Masyarakat Guyup Rukun Jelang Pilkada 2024

27 April 2024 - 18:34 WIB

Rekruitmen Panwascam Pilkada 2024, Bawaslu Bangkalan : Masih Menunggu Penilaian Bawaslu RI

27 April 2024 - 17:28 WIB

Gelar Wisuda Ribuan Mahasiswa, Rektor UTM: Proses Masih Panjang

27 April 2024 - 12:42 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA