Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 16 Mar 2022 13:53 WIB ·

Ratusan Kades Datangi Pemkab Bangkalan, Berikut Alasannya


Ratusan Kades Datangi Pemkab Bangkalan, Berikut Alasannya Perbesar

Ratusan kepala desa saat berkumpul di depan kantor Pemkab Bangkalan. (Foto: Moh Iksan)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Ratusan Kepala Desa di Kabupaten Bangkalan berkumpul di depan kantor pemerintah kabupaten (Pemkab) Bangkalan, Rabu (16/03/2022).

Mereka datang setelah mendengar ada masyarakat yang mengatasnamakan koalisi masyarakat pro demokrasi akan melakukan aksi unjuk rasa (demo) ke Pemkab Bangkalan untuk menolak kebijakan penundaan Pilkades serentak tahap II.

AKD Bangkalan melalui juru bicaranya, Jayus Salam mengatakan, kedatangan para kepala desa itu untuk mendukung kebijakan pemerintah Bangkalan yang sudah menunda Pilkades serentak tahap II.

“Kami mendukung pergeseran jadwal Pilkades ini dengan alasan pemulihan ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, dia juga mengatakan, kedatangan mereka karena mendengar akan ada aksi demonstrasi penolakan penundaan Pilkades, sehingga para kepala desa merasa perlu untuk memberikan penjelasan terkait penundaan Pilkades ini.

“Demo itu tidak bisa menyelesaikan masalah, karena kadang-kadang demo ini ditunggangi oleh pihak-pihak yang memiliki kepentingan, makanya kami datang kesini untuk memberikan pemahaman agar juga disampaikan kepada masyarakat,” katanya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA