Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 22 Sep 2020 16:09 WIB ·

Pembelajaran Tatap Muka di Pamekasan Siap Digelar, Sebagian Lembaga Sekolah Disemprot Disinfektan


Pembelajaran Tatap Muka di Pamekasan Siap Digelar, Sebagian Lembaga Sekolah Disemprot Disinfektan Perbesar

PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Menjelang digelarnya proses belajar mengajar tatap muka, sebagian lembaga pendidikan di Kabupaten Pamekasan mulai dilakukan menyemprotan disinfektan.

Namun tidak semua lembaga pendidikan dilakukan penyemprotan disinfektan baik itu SMP, SD, TK maupun PAUD dan yang sederajat, karena sebatas berdasarkan permintaan dari masing-masing pihak lembaga tersebut.

“Jadi kami hanya melakukan penyemprotan terhadap lembaga yang mengajukan permintaan penyemprotan disinfektan saja, dengan tujuan antisipasi penyebaran Covid-19 tidak terjadi terhadap siswa dan guru dilingkungan lembaga tersebut,” kata Koordinator Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FRPB) Pamekasan, Budi Cahyono, (22/9/2020).

Pihaknya mengaku siap terus melakukan penyemprotan selama ada permintaan dari pihak lembaga pendidikan disetiap tingkatan, baik di kawasan perkotaan maupun di pedesaan.

“Sedangkan selama ini kebanyakan hanya lembaga pendidikan di kawasan perkotaan saja yang melakukan permintaan. Memang sempat kemarin di daerah larangan dan Palengaan ada permintaan dan itu sudah kami lakukan penyemprotan,” paparnya.

Berdasarkan pengakuan FRPB Pamekasan, bahwa lembaga yang telah dilakukan penyemprotan disinfektan diantaranya, SDN Jalmak 1, SDN Teja Barat 1, SDN Gladak Anyar 3.

“Sedangkan untuk SDN Gladak Anyar 1, 2 dan 4 sudah dilakukan penyemprotan oleh pihak kelurahan sendiri,” katanya. (Supyanto Efendi).

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pembuangan Sampah di Arosbaya Mulai Dikeluhkan Warga, Ini Kata Kadis DLH Bangkalan

6 May 2024 - 14:52 WIB

PMII Sidoarjo Dorong Alumni Ikut Kostestasi Pilkada 2024

6 May 2024 - 07:14 WIB

Dari Empat Nama Figur yang Siap Maju Menjadi Calon Bupati Bangkalan 2024, Siapa Jagoan Kalian?

5 May 2024 - 20:17 WIB

Ra Imam Siap Menjadi Calon Bupati Bangkalan di Pilkada 2024

5 May 2024 - 12:45 WIB

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA