Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 30 Jun 2020 18:59 WIB ·

Tiga Pelaku Pungli Pasar Lenteng Ditetapkan Sebagai Tersangka


Tiga Pelaku Pungli Pasar Lenteng Ditetapkan Sebagai Tersangka Perbesar

Kasatreskrim Polres Sumenep, AKP Dhany RB

SUMENEP, Lingkarjatim.com — Seorang PNS berinisial MF dan dua orang Pekerja Harian Lepas (PHL) berinisial J dan SB ditangkap Unit Pidkor dan Unit Resmob Polres Sumenep terkait dugaan tindakan pungutan liar (Pungli) di Pasar Lenteng, Kecamatan Lenteng akhirnya ditetapkan sebagai tersangka.

Kasatreskrim Polres Sumenep, AKP Dhany RB mengatakan, mereka ditetapkan sebagai tersangka sejak hari Senin (29/06) kemarin. Kini, mereka sudah ditahan di Mapolres Sumenep.

“Sudah ditahan. Kemarin sore saya tanda tangani (surat, red) penahanannya,” kata Dhany saat dihubungi media ini melalui pesan WhatsAppnya, Selasa (30/06).

Hanya saja, Dhany tidak menjelaskan pasal yang disangkakan pada tiga orang tersebut. Saat ditanya hal tersebut, Dhany tidak menjawab meski pesan yang dikirimkan media ini terlihat dibaca.

Seperti diberitakan sebelumnya, tiga orang tersebut ditangkap Korp Bhayangkara saat melakukan pungli terhadap pedagang di Pasar Lenteng. Pungli itu, terkait penempatan kios pasar yang baru dibangun.

Dhanny menjelaskan, PNS tersebut merupakan penanggungjawab Pasar Lenteng. Ia memerintahkan dua PHL tersebut menarik uang pada pedagang. Setiap pedagang, dikenakan pungutan Rp 2 juta.

Saat ditangkap, Polisi menemukan barang bukti uang hasil pungli senilai Rp 15,3 juta. Kata Dhany, tidak semua pedagang membayar secara kontan. Tetapi, adapula pedagang yang membayar dengan cara dicicil.

“Belum semuanya memang diambil. Pada saat beberapa sudah diambil kita tangkap. Kenapa ganjil, karena bayarnya tidak cash penuh, tapi ada yang nyicil,” katanya ditemui media ini di Mapolres Sumenep, Senin (29/06) kemarin. (Abdus Salam)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dapat Sinyal dari Senior Partai, Mahfud Daftar Cabup Bangkalan ke PDIP

6 May 2024 - 16:14 WIB

Pembuangan Sampah di Arosbaya Mulai Dikeluhkan Warga, Ini Kata Kadis DLH Bangkalan

6 May 2024 - 14:52 WIB

PMII Sidoarjo Dorong Alumni Ikut Kostestasi Pilkada 2024

6 May 2024 - 07:14 WIB

Dari Empat Nama Figur yang Siap Maju Menjadi Calon Bupati Bangkalan 2024, Siapa Jagoan Kalian?

5 May 2024 - 20:17 WIB

Ra Imam Siap Menjadi Calon Bupati Bangkalan di Pilkada 2024

5 May 2024 - 12:45 WIB

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA