Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 29 Mar 2020 17:01 WIB ·

Politeknik Negeri Madura Ciptakan Bilik Penyemprotan Disinfektan Otomatis


Politeknik Negeri Madura Ciptakan Bilik Penyemprotan Disinfektan Otomatis Perbesar

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Mengusung misi kemanusiaan, Kampus Politeknik Negeri Madura (Poltera) mengembangkan produksi bilik penyemprotan desinfektan secara otomatis, alat tersebut sengaja dibuat untuk mendukung upaya pencegahan dan penanggulangan virus Corona atau Covid-19 di Pulau Madura dan sekitarnya.

Informasi yang berhasil dihimpun, alat tersebut merupakan gerbang penyiraman cairan desinfektan yang memiliki kemampuan penyiraman otomatis yang memanfaatkan teknologi Internet of Things (IoT), dengan memanfaatkan Microcontroller, Sensor Ultrasonik dan Relay dengan dimensi 300x150x180.

Adapun cara kerja alat yang menggunakan bantuan dari Arduino IDE untuk melakukan deteksi secara terus menerus, kemudian saat mendeteksi pengguna di jarak tertentu, relay akan menyalakan pompa untuk menyemprotkan cairan desinfektan secara otomatis melalui lubang yang disediakan.

Humas Politeknik Negeri Madura (Poltera) Taufik Hidayat mengatakan bahwa pengembangan produksi bilik penyemprotan disinfektan otomatis tersebut diprakarsai oleh Fauzil Ashghariansyah pemuda asal Desa Labuhan, Kecamatan Sreseh, Sampang bersama mahasiswa Poltera.

“Ini merupakan pengembangan bilik penyemprotan disinfektan yang sudah terpasang di rumah sakit Sampang,” katanya.

Ia juga mengatakan bahwa untuk produk yang dikembangkan tersebut dipergunakan untuk ukuran yang lebih besar, sehingga bukan hanya perorangan, namun jenis kendaraan bermotor roda dua juga bisa menggunakan alat sterilisasi tersebut.

“Kalau yang di rumah sakit Sampang khusus orang, nah di produksi yang ini lebih besar, artinya pengendara dan penumpangnya tidak perlu turun dari sepeda motor, semuanya di sterilisasi termasuk kendaraannya,” tambahnya.

Lebih jauh ia menjelaskan, bahwa terciptanya alat tersebut karena melihat kondisi terkini akibat pandemi Covid-19, sehingga Poltera dan pihak terkait tergerak menciptakan bilik penyemprotan desinfektan otomatis yang berfungsi untuk melakukan penyemprotan desinfektan otomatis kepada siapapun yang melewatinya.

“Alat ini bisa ditempatkan disejumlah lokasi strategis yang dinilai dibutuhkan dan efektif digunakan terutama pintu keluar masuk arus perjalanan orang,” jelasnya.

“Seperti perbatasan, pelabuhan, termasuk di tempat-tempat publik, bisa juga pusat perbelanjaan hingga perkantoran pemerintah dan tempat lainnya,” timpalnya.

Tak hanya itu, ia menjelaskan bahwa penciptaan bilik penyemprotan desinfektan otomatis tersebut terbilang dikebut dengan cepat yakni hanya dalam jangka waktu sekitar tiga hari.

“Untuk produksinya tergantung permintaan, baik pemerintah maupun swasta dalam upaya meminimalisir sebaran virus corona,” tukasnya. (Abdul Wahed)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA