Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 4 Mar 2020 12:38 WIB ·

Polda Jatim Akan Tindak Penimbun Masker dan Penyebar Hoaks Corona


Bendera setengah tiang di Mapolda Jatim Perbesar

Bendera setengah tiang di Mapolda Jatim

Bendera setengah tiang di Mapolda Jatim

SURABAYA, Lingkarjatim.com – Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur bakal menindak tegas jika ada orang yang menimbun masker kesehatan. Praktek menimbun masker dengan tujuan mencari keuntungan pribadi, di saat banyak orang mencari bentuk perbuatan yang merugikan masyarakat.

“Jika kami menemukan penimbun masker, tentu kami akan tindak tegas,” Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko, di Surabaya, Rabu (4/3/2020).

Truno menegaskan, penimbun masker menyebabkan kelangkaan masker di pasaran, sehingga harganya melonjak. Maka itu ia meminta masyarakat membeli sesuai kebutuhan, bukan menimbun untuk dijual kembali.

“Kami tidak akan membiarkan penimbun masker yang memanfaatkan momentum, di tengah kepanikan masyarakat karena wabah Covid-19,” tegasnya.

Tak hanya itu, Truno juga bakal menangkap orang yang menyebar kabar bohong alias hoaks terkait Covid-19. Sebab, hoaks dapat membuat gaduh, dan panik masyarakat.

“Polda Jatim akan melakukan patroli siber terkait dengan maraknya berita hoaks, khususnya soal Covid-19. Jadi, jangan sesekali menyebar hoaks jika tidak ingin ditangkap,” jelasnya.

Di tengah mewabahnya kasus Covid-19 ini, Truno mengajak masyarakat melakukan kebiasaan hidup sehat. Ia juga meminta masyarakat mengkonsumsi makanan yang dianggap ampuh mencegah Covid-19.

“Pola hidup yang sehat tentu nanti berdasarkan kebijakan dari pemerintah. Nanti Bapak Kapolda akan berkoordinasi dengan Gubernur Jatim dan Panglima, terkait dengan tenaga kesehatan untuk melakukan kampanye bersama,” pungkasnya. (Amal Insani)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Dapat Sinyal dari Senior Partai, Mahfud Daftar Cabup Bangkalan ke PDIP

6 May 2024 - 16:14 WIB

Pembuangan Sampah di Arosbaya Mulai Dikeluhkan Warga, Ini Kata Kadis DLH Bangkalan

6 May 2024 - 14:52 WIB

PMII Sidoarjo Dorong Alumni Ikut Kostestasi Pilkada 2024

6 May 2024 - 07:14 WIB

Dari Empat Nama Figur yang Siap Maju Menjadi Calon Bupati Bangkalan 2024, Siapa Jagoan Kalian?

5 May 2024 - 20:17 WIB

Ra Imam Siap Menjadi Calon Bupati Bangkalan di Pilkada 2024

5 May 2024 - 12:45 WIB

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA