Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 18 May 2018 14:03 WIB ·

Tim DVI Berhasil Identifikasi Tiga Pelaku Teror di Sidoarjo 


Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Frans Barung Mangera Perbesar

Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Frans Barung Mangera

Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Frans Barung Mangera

SURABAYA, Lingkarjatim.com – Tiga jenazah terduga teroris teridentifikasi. Mereka adalah terduga teroris di Rusunawa, Wonocolo Sidoarjo yang dilakukan tim disaster victim investigation (DVI) di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jawa Timur.

“Hasil ini secara terus menerus akan disampaikan. Hari ini baru tiga karena situasional yang ada,” kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera, di Surabaya, Jumat (18/5).

Barung mengatakan hasil identifikasi ketiga jenazah teroris itu akan diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.

Berikut ini adalah hasil identifikasi terhadap jenazah pelaku teror yang ada di Rusunawa Sidoarjo:

1. Kode IFRS013/B00/Rusunawa atas nama Anton Ferdiyanto (46), laki-laki, alamat Manukan Kulon Blok 19 H 19, Surabaya.

2. IFRS014/B002/Rusunawa atas nama Hilia Aulia Rahman (18) perempuan, alamat Manukan Kulon Blok 19 H 19, Surabaya.

3. IFRS015/B003/Rusunawa atas nama Sari Puspitarini (47), perempuan, alamat Manukan Kulon Blok 19 H 19, Surabaya.

“Tiga inilah yang sudah teridentifikasi dari hasil identifikasi Tim DVI Polda Jatim. Kita akan terus menyampaikan ini dimohon untuk bersabar,” kata Barung. (Mal/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mendapat Apresiasi Sebagai Mahasiswa Berprestasi Saat Wisuda, Erlina Bagi 3 Tips Kiat Sukses untuk Mahasiswa

29 April 2024 - 20:21 WIB

Tertabrak Kereta Api, Pengendara Serta Penumpang Mobil Ayla Langsung Dievakuasi ke Rumah Sakit

29 April 2024 - 18:12 WIB

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Jelang Pilkada, PDIP Bangkalan Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Bangkalan

28 April 2024 - 14:14 WIB

Ikut Pengajian Akbar Bersama Gus Iqdam, Wabup Sidoarjo Himbau Masyarakat Guyup Rukun Jelang Pilkada 2024

27 April 2024 - 18:34 WIB

Rekruitmen Panwascam Pilkada 2024, Bawaslu Bangkalan : Masih Menunggu Penilaian Bawaslu RI

27 April 2024 - 17:28 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA