Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 9 Apr 2018 12:57 WIB ·

Wabsite Pengadilan Agama Sidoarjo Diretas Hacker


Pesan hacker yang ada di website PA Sidoarjo Perbesar

Pesan hacker yang ada di website PA Sidoarjo

Pesan hacker yang ada di website PA Sidoarjo

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Halaman Website Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo diretas hacker. Dihalaman depannya berisi pesan untuk Sukmawati atas puisinya berjudul Ibu Indonesia.

Kepala Bagian TI Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo, Heru Santoso membenarkan kejadian tersebut.

Pihaknya baru mendapat informasi itu setelah adanya laporan dari masyarakat bahwa layanan online pengadilan agama terganggu.

“Sekitar pukul 10.00 Wib tadi, ada laporan dari masyarakat bahwa websitenya tidak bisa dibuka. Setelah kami check ternyata ada hacker yang mencoba masuk,” kata Heru saat dikonfirmasi di kantornya, di Jalan Sekardangan, Senin, (9/4/2018).

Mendapati hal itu, pihaknya selaku tim IT Pengadilan Agama langsung melakukan tindakan perbaikan. Namun hingga saat ini masih belum bisa dikembalikan.

“Kami mohon maaf sebesar-besarnya terhadap masyarakat. Dengan adanya ini, pelayanan terganggu,” ucap Heru.

Meski begitu, pihaknya menyatakan bahwa data yang ada didalamnya masih aman. Hacker yang mengatasnamakan Majalengka Security Cyber tersebut hanya memberi pesan ditampilan depan.

“Hanya device nya saja, tidak merubah system’ atau data yang ada didalamnya,” katanya.

Sejatinya, lanjut Heru, sudah berulang kali hacker masuk ke website pengadilan agama Sidoarjo. Namun baru kali ini berhasil masuk ke tampilan depan.

Saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan Mahkamah Agung untuk penindakan selanjutnya.

“Karena kan website kami sudah terintegrasi dengan Mahkamah Agung. Maka untuk tindakan pelaporan kepada pihak kepolisian juga harus dilakukan koordinasi dengan pimpinan. Semoga saja besok bisa normal kembali,” tandasnya. (Ham/Atep)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti Seleksi UTBK UTM

30 April 2024 - 20:54 WIB

Pemerintah Sampang Dampingi Pelaku Usaha Kreatif

30 April 2024 - 16:23 WIB

Aneh, Disbudpar Bangkalan Tak Tahu Ada Pengembangan Bangunan Ruko di TRK

30 April 2024 - 11:31 WIB

Mendapat Apresiasi Sebagai Mahasiswa Berprestasi Saat Wisuda, Erlina Bagi 3 Tips Kiat Sukses untuk Mahasiswa

29 April 2024 - 20:21 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA