Sementara itu, Ketua PCNU Bangkalan, KH. Makki Nasir mengapresiasi terhadap STKIP PGRI Bangkalan yang telah memberikan kemudahan bagi warga NU untuk menempuh pendidikan.
“Kami sangat mengapresiasi, karena dengan kerjasama ini warga NU bisa tertolong secara finansial sehingga bisa mendapatkan pendidikan yang lebih baik,” katanya.
KH Makki juga mengatakan, semua warga NU Bangkalan yang ingin menempuh pendidikan di STKIP PGRI Bangkalan bisa mengakses beasiswa tersebut, tentunya sesuai kemampuan dan prestasi yang dimiliki.
“Pahala itu kan sesuai amal dan perbuatan. Jadi kalau warga NU memiliki kemampuan dan prestasi, tentunya STKIP akan bangga memberikan kemudahan dan fasilitas, terutama yang memiliki skill tapi secara finansial kurang mampu,” ucapnya. (Moh Iksan/Hasin)