Menu

Mode Gelap

Uncategorized · 16 Jul 2017 00:05 WIB ·

Ingkar Janji, PT Nusa Raya Cipta Didemo Warga


Ingkar Janji, PT Nusa Raya Cipta Didemo Warga Perbesar

 

Warga Yang Berdemo Ke PT Nusa Raya Cipta, Gresik

GRESIK, lingkarjatim.com- Puluhan warga Desa yosowilangun, Kecamatan Manyar, menggelar unjuk rasa dengan memblokade jalan di depan pabrik PT Havestar dan PT Nusa Raya Cipta yang terletak di Kawasan Industri Gresik (KIG), Gresik,Jawa Timur,pada jumat (15/7/2-17)

Heri (43) warga setempat mengaku, aksi demo itu dilakukan karena perusahaan tersebut dinilai ingkar janji, yaitu belum memberikan kompensasi ganti rugi kepada warga yang rumahnya rusak, akibat dari pembangunan proyek pemasangan paku bumi yang sedang dikerjakan.

Selain itu, lanjut Heri, proyek itu juga berdampak pada meningkatnya polusi udara, kebisingan suara,serta mengganggu jaringan Televisi (TV) disekitar pemukiman, sehingga hal tersebut dinilai mengganggu warga

“sebenarnya permasalahan ini terjadi sejak tahun dua ribu tiga belas, akan tetapi berhasil di hentikan. Namun saat ini terjadi lagi, berarti memang tidak ada iktikad baik dari pihak perusahaan”.Ujar Heri yang juga ketua RT Desa setempat

Dari informasi, pada Juli lalu perusahaan tersebut rupanya pernah beraudiensi dengan warga, membahas soal ganti rugi. Dalam pertemuan itu, pihak perusahaan berjanji akan segera memberikan kompensasi, dan bersedia mempekerjakan warga setempat namun hingga berita ini ditulis pihak perusahaan masih belum bisa memenuhi janji tersebut

“Kami menagih janji perusahaan agar memberikan kompensasi dan memberikan lowongan pekerjaan bagi warga, meskipun berupa tukang sapu dan segera merealisasikan keputusan rapat sebelumnya, ” pungkasnya. (Ron)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gandeng ICW, Kampus UTM Gelar Pendidikan Anti Korupsi

26 September 2024 - 15:41 WIB

Abdi Desa PMII UTM, Begini Antusias Masyarakat Pendabah, Kamal Bangkalan.

10 September 2024 - 17:08 WIB

Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan 2024, KPU Sosialisasi Syarat Terbaru yang Harus Dipenuhi

26 August 2024 - 17:09 WIB

Jalan Desa Gemurung-Tebel Rusak, Begini Respon Pemkab Sidoarjo

14 March 2024 - 16:11 WIB

20 Warga Binaan Umat Hindu di Jatim Peroleh Remisi Nyepi

11 March 2024 - 15:54 WIB

GERAK CEPAT MEMBANGUN DESA; KKN 03 STAI AL-HAMIDIYAH BANGKALAN SUKSES TERAPKAN PROGRAM BLUE GREEN ECONOMY

6 January 2024 - 20:24 WIB

Trending di Uncategorized