Bangkalan, Lingkarjatim.com,- Dinas Pertanian Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (Dispertanhotbun) Kabupaten Bangkalan, mengalokasikan anggaran puluhan juta rupiah untuk belanja jasa periklanan.
Puluhan juta rupiah tersebut bersumber dari data APBD Kabupaten Bangkalan tahun 2022.
Berdasarkan data yang dimiliki oleh tim lingkarjatim.com, Dispertanhotbun menghabiskan 60 juta rupiah untuk belanja jasa iklan.
Kepala Dispertanhotbun Bangkalan, Ir Puguh Santoso melalui Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian, CHK Karyadinata mengatakan bahwa anggaran tersebut digunakan untuk kerjasama publikasi dengan perusahaan media.
“Itu belanja kerjasama antara kita dengan media,” ucapnya saat ditemui dikantornya Rabu (16/11/22) lalu.
Menurutnya semua pekerjaan yang telah dilakukan oleh lembaganya akan di publikasikan melalui media tersebut.
“Pekerjaan-pekerjaan yang dilakukan oleh teman-teman akan diberitakan oleh media tersebut,” tuturnya menjelaskan.
Dirinya berharap dengan adanya kerjasama pemberitaan itu, semua yang dilakukan oleh lembaganya bisa tersampaikan kepada semua masyarakat Bangkalan secara luas.
“Kita harapkan apa yang kita lakukan tersampaikan secara luas kepada masyarakat,” lanjutnya.
Namun puluhan juta anggaran untuk kerjasama publikasi media tersebut menurutnya hanya untuk satu perusahaan media saja.
“Sementara ini iya, mungkin untuk selanjutnya bisa kita bagi sehingga media lainnya juga bisa dikerjasamakan,” pungkasnya. (Hasin)