Menu

Mode Gelap

Uncategorized · 4 Nov 2022 13:48 WIB ·

Apakah Bayi Baru Lahir Bisa Langsung Berobat Gratis dengan UHC ? Ini Penjelasan Kadinkes Bangkalan


Apakah Bayi Baru Lahir Bisa Langsung Berobat Gratis dengan UHC ? Ini Penjelasan Kadinkes Bangkalan Perbesar

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bangkalan, H. Sudiyo (Foto: Dok LJ)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan sudah menerapkan program jaminan kesehatan semesta atau Universal Health Coverge (UHC) sejak bulan lalu.

Dengan program itu, masyarakat Bangkalan bisa berobat secara gratis BPJS kesehatan kelas III di semua fasilitas kesehatan (Faskes) yang bekerjasama dengan BPJS kesehatan di seluruh indonesia, dengan catatan memiliki KTP dan KK sebagai warga Bangkalan.

Meski begitu, sampai saat ini masih banyak masyarakat Bangkalan yang bertanya-tanya terkait pelayanan di faskes di Bangkalan, khususnya terkait bayi yang baru lahir apakah bisa masuk ke dalam program UHC.

Sebab, secara administrasi, bayi tersebut belum terdaftar sebagai warga Bangkalan karena belum masuk ke dalam KK orang tuanya.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bangkalan, Sudiyo mengatakan, meskipun belum masuk ke dalam KK orang tuanya, bayi yang baru lahir bisa langsung menikmati program UHC.

“Bisa, yang penting orangtuanya punya KK dan KTP sebagai warga Bangkalan,” ujarnya, Jumat (04/11/2022).

Walau demikian, Sudiyo mengatakan, bayi itu bisa menikmati program UHC ketika usianya masih di bawah 3 bulan. Jika usianya sudah di atas 3 bulan, maka harus masuk ke KK orangtuanya.

“Kebijakan dari BPJS kesehatan seperti itu, usia di atas 3 bulan sudah harus masuk ke dalam KK dan mensinkronkan datanya ke BPJS, ” katanya.

Untuk itu, Sudiyo mengimbau kepada seluruh warga Bangkalan khususnya yang baru melahirkan agar segera memperbaharui administrasi kependudukannya terutama KK.

“Kami imbau segera memperbaharui KK-nya agar bisa menikmati program UHC,” ucapnya. (Moh Iksan/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 17 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gandeng ICW, Kampus UTM Gelar Pendidikan Anti Korupsi

26 September 2024 - 15:41 WIB

Abdi Desa PMII UTM, Begini Antusias Masyarakat Pendabah, Kamal Bangkalan.

10 September 2024 - 17:08 WIB

Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan 2024, KPU Sosialisasi Syarat Terbaru yang Harus Dipenuhi

26 August 2024 - 17:09 WIB

Jalan Desa Gemurung-Tebel Rusak, Begini Respon Pemkab Sidoarjo

14 March 2024 - 16:11 WIB

20 Warga Binaan Umat Hindu di Jatim Peroleh Remisi Nyepi

11 March 2024 - 15:54 WIB

GERAK CEPAT MEMBANGUN DESA; KKN 03 STAI AL-HAMIDIYAH BANGKALAN SUKSES TERAPKAN PROGRAM BLUE GREEN ECONOMY

6 January 2024 - 20:24 WIB

Trending di Uncategorized