Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 10 Nov 2023 18:22 WIB ·

Tidak Terpengaruh Hasil Survei, Anis Mengaku Tetap Fokus dan Optimis 


Tidak Terpengaruh Hasil Survei, Anis Mengaku Tetap Fokus dan Optimis  Perbesar

Nasional, Lingkarjatim.com,- Bacapres Anies Baswedan angkat bicara soal hasil survei terbaru dari lembaga survei Populi Center. Dia mengaku semakin optimis dan akan terus bekerja.

“Ya kita terus jalan, kita terus bekerja, kita terus menjangkau semua dan kami makin hari makin optimistis,” kata Anies kepada media Jumat (10/11/2023). 

Anies menjawab pertanyaan wartawan soal hasil survei yang menempatkan dirinya dan Muhaimin Iskandar (AMIN) di posisi paling bawah. Menurut Anies, saat ini banyak masyarakat yang menginginkan perubahan. 

“Kami makin hari makin menemukan kondisi di lapangan yang menunjukkan bahwa makin banyak yang menginginkan perubahan,” ungkapnya.

“Termasuk apakah kita ingin kehidupan bernegara kita dijaga tatanannya, kehormatannya, kewibawaannya. Bila iya, maka kita dorong perubahan,” imbuh Anies.

Sebelumnya, lembaga Survei Populi Center merilis survei terbaru, salah satunya terkait elektabilitas tiga pasang calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di Pemilu 2024. Peneliti Populi Center, Hartanto Rosojati memaparkan elektabilitas Prabowo-Gibran unggul, berada di angka 43,1 persen. Sementara itu elektabilitas pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md sebesar 23 persen dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 22,3 persen.

Artikel ini sudah tayang di detik dengan judul Anies Tetap Optimistis Meski Elektabilitas AMIN Buncit di Survei Populi

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti Seleksi UTBK UTM

30 April 2024 - 20:54 WIB

Pemerintah Sampang Dampingi Pelaku Usaha Kreatif

30 April 2024 - 16:23 WIB

Aneh, Disbudpar Bangkalan Tak Tahu Ada Pengembangan Bangunan Ruko di TRK

30 April 2024 - 11:31 WIB

Mendapat Apresiasi Sebagai Mahasiswa Berprestasi Saat Wisuda, Erlina Bagi 3 Tips Kiat Sukses untuk Mahasiswa

29 April 2024 - 20:21 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA