SURABAYA – Lingkarjatim.com,- Dukungan kepada Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo, untuk mengikuti kontestasi Pilgub Jawa Timur 2024 terus bermunculan. Setelah kemaren relawan di Surabaya mendeklarasikan diri, selanjutnya relawan Cak Fauzi lainnya juga akan mendeklarasikan diri.
“Tak hanya di Surabaya, selanjutnya di Tapal Kuda. Pokoknya kegiatan deklarasi juga akan terus dilakukan di seluruh wilayah di Jatim,” kata Koordinator Relawan Cak Fauzi Jatim, Asip Irawan, Kamis, 22 Juni 2023.
Kata dia, hal ini dilakukan demi mengakomodasi besarnya dukungan agar Cak Fauzi, panggilan Achmad Fauzi Wongsojudo, mencalonkan diri dalam kontestasi Pilgub Jatim 2024. “Insya Allah kegiatan serupa akan kami lakukan di Tapal Kuda,” katanya.
Menurut Asip, Tapal Kuda juga bukan dari akhir kegiatan. Pasalnya, seruan agar dilakukan hal serupa dari Relawan Cak Fauzi juga menggema hampir di seluruh wilayah, termasuk Madura Raya.
“Banyak teman-teman di Jawa Timur, terutama yang berasal dari Madura, merindukan sosok Cak Noer (mantan Gubernur Jatim). Figur Cak Fauzi yang kemudian dianggap pantas meneruskan Cak Noer, sehingga dukungan dari masyarakat kian membesar,” ujarnya.