Menu

Mode Gelap

PENDIDIKAN · 30 Aug 2024 23:22 WIB ·

Tanamkan Wawasan Kebangsaan SMP Al Muslim Gelar LDKS


Tanamkan Wawasan Kebangsaan SMP Al Muslim Gelar LDKS Perbesar

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – SMP Al Muslim kelas VII menggelar Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) selama dua hari di Villa Rumah Emak, Trawas, Mojokerto. Tujuannya untuk melatih keterampilan dan pemahaman tentang organisasi kepada siswa.

Tema LDKS SMP Al Muslim adalah Pemimpin yang santun, mandiri, kreatif dan berwawasan kebangsaan. Hal ini bertujuan untuk memberikan wadah kepada siswa untuk melatih keterampilan dan pemahaman tentang organisasi.

“Salain itu, untuk memberikan pengalaman kepada siswa baik secara intelektual maupun pengalaman tentang cara bagaimana melatih jiwa kepemimpinan dan memanajemen organisasi,” kata Ika Sriyaningsih Kepala
SMP Al Muslim, melalui keterangan tertulisnya, Jumat (30/08/2024).

Sementara itu, Andri Yulyanto, selaku ketua panitia LDKS menyampaikan dalam sambutannya Villa rumah emak ini dipilih karena lokasi yang strategis dan nyaman, serta fasilitas villa yang sesuai untuk kegiatan LDKS.

“Dengan tempat yang nyaman dan cocok ini juga menumbuhkan semangat baru kepada para siswa dalam mengikuti kegiatan LDKS ini,” ujar Andri.

Salah satu Siswa SMP Al Muslim Alexi, menyampaikan dengan adanya kegiatan LKDS ini bisa memberikan wawasan baru terhadap dirinya. Selain itu, kata Alexi bisa memupuk rasa kemandirian kepada siswa.

“Kegaiatan ini bisa menjadikan saya lebih mandiri lagi dari sebelumnya, terima kasih untuk Al-Muslim,” katanya singkat. (Imam Hambali/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

SD Al Muslim Gelar Simulasi Bencana Gempa Bumi

11 September 2024 - 07:17 WIB

Bengkel Jurnalistik Ala PWI Sidoarjo

31 August 2024 - 23:31 WIB

Rayakan HUT RI ke 79, Seluruh Warga Sekolah KB-TK Al Muslim Adakan Berbagai Lomba

17 August 2024 - 08:34 WIB

Pemberdayaan Disabilitas Mental, Kampus UTM Sosialisasikan Edukasi Komunikasi Terapeutik

12 August 2024 - 08:33 WIB

Dua Siswa SMA Al Muslim Jadi Delegasi di Asian Youth International Model of United Nations Kuala Lumpur

9 August 2024 - 17:25 WIB

Sarjana Harus Menjadi Pribadi yang Lebih Baik

28 July 2024 - 18:46 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA