SAMPANG, Lingkarjatim.com – Dalam rangka memeriahkan Hari Guru Nasional tahun 2023 dan sekaligus menyambut Hari Jadi Kabupaten Sampang ke 400, Dinas Pendidikan (Disdik) setempat menggelar Bazar Eksplorasi Investasi pendidik (Invesdik). Kegiatan itu bertempat di Gedung Olah Raga (GOR) Indor Sampang, Senin (11/12/2023) kemarin.
Hadir pada acara tersebut, Kepala Sekolah TK, SD dan SLTP se-kabupaten Sampang, Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi dan Wakilnya H. Abdullah Hidayat beserta rombongan, Sekdakab Sampang H. Yuliadi Setyawan, seluruh Kepala OPD, seluruh Camat, serta berbagai lembaga Pemerintahan yang ada di Wilayah Kabupaten Sampang
Dalam sambutannya, Kepala Disdik Sampang, Edi Subinto mengatakan, pada momentum Hari Guru Nasional tahun 2023 ini semoga menjadi awal dunia pendidikan di Kota Bahari ini lebih baik, dan sebagai wujud Kabupaten Sampang hebat bermartabat.
“Semoga pada momentum ini menajadi pecut semangat untuk meningkatkan pendidikan di Sampang, tujaun tidak lain juga demi kemajuan Sampang yang kita cintai,” tuturnya.
Kegiatan perayaan Hari Guru Nasional 2023 dan menyambut Hari Jadi Kabupaten Sampang ke 400 tahun itu digelar dengan Bazar Eksplorasi Investasi pendidik (Invesdik). Tujuannya, sebagai wahana aktualisasi investasi pendidikan yang merupakan program inovasi unggulan sekolah untuk pendidikan di Kabupaten Sampang yang Hebat Bermartabat.
“Kami juga tekankan pada guru pendidik agar menyalurkan kegiatan belajar mengajar yang berakhlak dan berorientasi terhadap pelayanan akuntabel kompeten harmonis loyal adaptif kolaboratif, sebagai bagian Investasi Pendidikan yang hebat bermartabat,” imbuhnya.
Kemudian sebagai penyemangat, Disdik juga memberikan apresiasi penghargaan kepada guru hingga lembaga terbaik diberbagai bidang prestasi, dengan harapan menjadi motivasi bagi guru dan Lembaga pendidikan lainnya untuk memajukan dunia pendidikan di Kota Bahari.
“Untuk peserta pameran yang ditampilkan itu diwakili setiap Korbiddikcam yang ada di Kabupaten Sampang, dengan membangun stand didalam GOR Indor hingga menampilkan berbagai unggulan dan prestasi setiap lembaga pendidikan yang ada di 14 Kecamatan,” pungkasnya.