Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 6 May 2023 14:37 WIB ·

Ternyata ini Kriteria Cawapres Ganjar untuk Pilpres 2024


Ternyata ini Kriteria Cawapres Ganjar untuk Pilpres 2024 Perbesar

SURABAYA – Lingkarjatim.com,- Bakal calon presiden (bacapres) dari PDIP, Ganjar Pranowo, enggan membocorkan sosok bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang bakal mendampinginya. Meski demikian, Ganjar menyebut kriteria cawapresnya nanti harus satu visi dengannya.

“Spesifikasinya (dari pribadi saya) harus satu visi,” kata Ganjar, di sela acara konsolidasi yang digelar DPD PDIP Jatim di Surabaya, Sabtu, 6 Mei 2023.

Ganjar tak mengelak bahwa nama cawapresnya telah dikantongi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, namun ia merahasiakan siapa sosok tersebut. Ganjar menyatakan bacawapresnya saat ini tengah digodok oleh PDIP.

“Sedang dibicarakan oleh partai dan antar partai soal ini, biarkan berproses dulu. Biar nanti partai yang menentukan,” katanya.

Saat ini, Ganjar mengaku fokus untuk pemenangannya di semua daerah di Indonesia, salah satunya di Jawa Timur. Kata Ganjar, target angka kemenangan disiapkan oleh masing-masing DPD PDIP dan nantinya diakumulasikan oleh DPP PDIP.

Saat ini, lanjut Ganjar, DPP PDIP sudah menyatukan suara dari seluruh relawan yang ada dan terus bermunculan. Di antaranya diakomodir oleh Ahmad Basarah, Adian Napitupulu, Deddy Sitorus dan beberapa tokoh lain juga sudah melakukan komunikasi.

“Saya kira ini cara komunikasi yang bagus menurut saya, sehingga tidak ada saling kecurigaan di antara mereka dan kekuatannya makin bersinergi. Sehingga, ada yang di luar partai, di dalam partai dan kemudian ada jembatannya,” ujarnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA