Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 12 Mar 2023 18:01 WIB ·

Target Menang Tebal, Ribuan Kader PDIP Surabaya-Sidoarjo Konsolidasi Akbar


Target Menang Tebal, Ribuan Kader PDIP Surabaya-Sidoarjo Konsolidasi Akbar Perbesar

SURABAYA – Lingkarjatim.com,- Ribuan kader PDI Perjuangan (PDIP) Kota Surabaya dan Sidoarjo menjalankan konsolidasi akbar di Surabaya, Minggu (12/3/2023). Sekitar 1.500 kader berkumpul, mengobarkan semangat dan mendengarkan sejumlah instruksi serta strategi pemenangan dari para pemimpin partai.

Konsolidasi akbar itu dihadiri Plh Ketua DPD PDIP Jatim Budi Sulistyono dan jajaran, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Wakil Wali Kota Armuji, dan Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono dan jajaran. Hadir pula para anggota DPR RI, DPRD Jatim, dan DPRD Surabaya serta Sidoarjo dari Fraksi PDI Perjuangan.

Pelaksana harian (Plh) Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Budi ‘Kanang’ Sulistyono menegaskan pentingnya konsolidasi menjelang Pemilu 2024. Konsolidasi yang digelar dimaksudkan untuk mengevaluasi terkait target-target yang telah dan belum terlaksana. Ketika masih ada target yang belum tercapai, lanjut Kanang, maka harus dapat diselesaikan dalam satu tahun terakhir, sebelum diselenggarakannya Pemilu 2024.

“Ketika mau pemilu harus kita review kita evaluasi ke belakang. Empat tahun yang lalu apa yang sudah kita lakukan, itu titipan dari rakyat. Ketika kita masih ada kurang maka harus diselesaikan dalam satu tahun ini. Sehingga satu periode kita menyelesaikan masalah-masalah rakyat,” ujarnya.

Kanang menyebut konsolidasi yang digelar tersebut sebagai konsolidasi akbar. Sebab, konsolidasi tidak hanya dilakukan di Dapil I DPR RI saja, tetapi di seluruh Dapil di Jatim. Dalam menjalankan kerja-kerja kepartaian tersebut, PDI Perjuangan Jatim menerapkan sistem kerja kolaborasi. Baik dengan kepala daerah, khususnya yang dari PDIP, Ketua DPC PDIP, hingga anggota DPR RI yang berasal dari Dapil tersebut.

“Maka kolaborasi-kolaborasi daerah, kolaborasi dengan anggota DPR, kolaborasi dengan ketua DPC ini menjadi contoh penyelenggaraan yang hebat. Bagaimana supporting dari kepala daerah, supporting dari semua elemen yang ada,” kata Kanang. (Amal/Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA