Sementara itu Pengasuh dari ponpes Al-ihsani tersebut juga Berharap, adanya Liga Santri ini bisa menjadi ajang silaturahmi antar pesantren lain, karena menurutnya adanya Liga Santri tersebut berdampak luar biasa dan bisa mengenal antara pesantren satu dengan pesantren yang lain.
“Harapan saya, semoga ajang Liga santri ini bisa manjadi wasilah silaturahmi antar pesantren di Bangkalan, dan kita naik ke Jawa Timur juga bisa manjadi wasilah silaturahmi antar pesantren yang ada di Jawa Timur”, ucapnya penuh harap.
“Dan kalau nanti kita di takdirkan lolos di Jawa Timur, semoga juga bisa menjadi Wasilah antar pesantren se-Indonesia. Kami juga sangat bersyukur adanya liga santri ini, karena secara tidak langsung pesantren satu dengan pesantren lain bisa saling mengenal. Seperti halnya pesantren Al-ihsani ini yang masih terbilang pesantren kecil tapi dengan wasilahnya liga santri Al-ihsani bisa di kenal, itu yang membuat saya sangat bangga dan bersyukur”, imbuhnya. (Lutfi/Hasin)