Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 15 Jul 2019 09:00 WIB ·

Tandatangani PAK APBD TA 2019, Bupati Bangkalan Prioritaskan Insentif Guru Ngaji Dan Infrastruktur


Tandatangani PAK APBD TA 2019, Bupati Bangkalan Prioritaskan Insentif Guru Ngaji Dan Infrastruktur Perbesar

Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron menandatangani penetapan persetujuan DPRD tetang PAK.

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Bupati Bangkalan, R. Abdul Latif A Imron menandatangani penetapan persetujuan DPRD tentang Perubahan Anggaran Keuangan (PAK) tahun anggaran 2019 dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Bangkalan, Senin (15/07/2019).

Ra Latif menyampaikan, proses perubahan anggaran berjalan dengan lancar sehingga bisa ditandatangani.

“Alahamdulillah penandatanganan perubahan anggaran berjalan dengan lancar dan sudah final semuanya,” tuturnya.

Orang nomor satu di Bangkalan tersebut menambahkan, dalam perubahan anggaran tahun 2019 ada program yang diprioritaskan.

“Program prioritas ada, insentif guru ngaji dan madin, dan juga infrastruktur masih butuh perhatian khusus,” imbuhnya.

Selain itu, Ia juga berharap dengan perubahan anggaran tersebut bisa memanfaatkan sisa anggaran dengan maksimal.

“Mudah-mudahan di perubahan anggaran ini dapat menggunakan sisa anggaran seefisien dan semaksimal mungkin,” tandasnya.

Senada dengan Bupati, Ketua DPRD Bangkalan, Imron Rosyadi menyampaikan, proses perubahan anggaran berjalan dengan baik dan lancar.

“Alhamdulillah semuanya berjalan dengan baik dan lancar,” katanya.

Ia juga mengatakan, untuk mensiasati kekurangan anggaran, sesuai kebijakan Bupati yang mengefisiensi Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Luar biasa, kebijakan Bupati dengan mengefisiensi anggaran ASN untuk mensiasati sisa anggaran agar bisa maksimal,” pungkasnya. (IKS/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

7 Kali Berturut-turut Raih WTP dari BPK, Pj Bupati: Semoga Menjadi Motivasi

2 May 2024 - 17:56 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA