Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 21 Mar 2022 14:09 WIB ·

Tahun Ini 6 Bumdes di Sampang Bakal Terima Suntikan Dana dari Pemprov Jatim


Tahun Ini 6 Bumdes di Sampang Bakal Terima Suntikan Dana dari Pemprov Jatim Perbesar

Kepala Bidang Pemberdayaan ekonomi dan Teknologi Tepat Guna (TTG) DPMD Sampang, Taufik Affan. (Foto : Jamaluddin)

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Sedikitnya 6 Desa di Kabupaten Sampang tahun 2022 ini bakal menerima suntikan dana puluhan juta dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim.  Dana itu dialokasikan untuk pengembangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

Tidak tanggung-tanggung, besaran bantuan yang akan dialokasikan ke satu desa senilai Rp. 75 Juta. Rinciannya, untuk pengembangan BUMDes senilai Rp. 73 juta dan sisanya yakni Rp. 2 juta sebagai biaya operasional desa.

Kepala Bidang Pemberdayaan ekonomi dan Teknologi Tepat Guna (TTG) DPMD Sampang Taufik Affan  saat ditemui membenarkan bahwa ada 6 desa yang bakal menerima bantuan pengembangan BUMDes berupa dana hibah Provinsi Jatim.

Namun Taufiq tidak bisa membeberkan nama-nama desa yang akan menerima bantuan hibah tersebut. Dirinya mengaku belum bisa memastikan, karena masih menunggu surat keputusan (SK) dari Gubernur Jatim.

“Namun untuk realisasi sudah proses dan diperkirakan dana bantuan ini akan cair pada Agustus 2022 mendatang,” tuturnya.

Dirinya juga menjelaskan bahwa desa yang  menerima bantuan itu ditentukan oleh Pemrpov Jatim, dengan beberapa persyaratan. Diantaranya, keberadaan BUMDes harus berbadan hukum, memiliki kesertaan modal, dan status BUMDes minimal berkembang.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA