BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bangkalan akan memberikan beasiswa bagi siswa hingga mahasiswa asal Bangkalan yang berprestasi
Anggaran yang disediakan dalam program beasiswa itu sebesar Rp 594 juta yang bersumber dari APBD Bangkalan tahun anggaran 2022.
Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Kasubbag Perencanaan Program dan Evaluasi Disdik Bangkalan, Fitria mengungkapkan, saat ini realisasi program beasiswa prestasi tersebut masih dalam proses verifikasi pendaftar.
Dia mengatakan, sejauh ini sudah ada sebanyak 120 pendaftar yang sedang diverifikasi berkas pendaftarannya. Sementara untuk penyalurannya, kata dia direncanakan pada akhir tahun ini.
“Akan diserap dalam satu waktu, InshaAllah akhir November atau awal Desember,” ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (06/11/2022).
Selain itu, Fitri juga menjelaskan, setiap penerima nantinya tidak akan menerima beasiswa dengan nominal yang sama, melainkan sesuai jenjang dan prestasi yang diraih.
Lebih lanjut dia menjelaskan, untuk peraih prestasi tingkat provinsi untuk semua jenjang akan menerima beasiswa mulai dari Rp 1 juta untuk juara III, Rp 1,5 juta untuk juara II dan Rp 2 juta untuk juara I.
Sementara untuk peraih prestasi tingkat nasional akan mendapatkan beasiswa mulai dari Rp 2,5 juta untuk juara III, Rp 3 juta untuk juara II dan Rp 3,5 juta untuk juara I.
“Untuk peraih prestasi tingkat Internasional dan beasiswa untuk jenjang perguruan tinggi masing-masing akan mendapatkan Rp 4 juta,” jelasnya.
Selain itu, dia juga mengatakan, untuk sistem pemberiannya akan dilakukan secara transfer melalui Bank Jatim masing-masing penerima. Dengan demikian, penerima harus memiliki rekening Bank Jatim.
“Harus memiliki, sementara ini mereka ke Bank sendiri, tidak difasilitasi oleh disdik,” katanya. (Moh Iksan/Hasin)