Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 5 Aug 2019 06:07 WIB ·

Saat Masuk Rutan, Salah Satu Tersangka Kasus Kambing Etawa Pura-pura Sakit Asma


Saat Masuk Rutan, Salah Satu Tersangka Kasus Kambing Etawa Pura-pura Sakit Asma Perbesar

Kepala Pengamanan Rutan Bangkalan Aziz Syafiudin (kanan) didampingi Kasubsi Pelayanan Tahanan
Pradana

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Dua tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan kambing etawa di Kabupaten telah dimasukkan ke Rumah Tahanan (Rutan) Bangkalan, Jumat (2/8/2019).

Saat dimasukkan ke Rutan tersebut salah satu tersangka berpura-pura sakit Asma dan minta untuk dirawat khusus. Hal itu disampaikan oleh Kepala Pengamanan Rutan Bangkalan Aziz Syafiudin.

“Iya salah satu tersangka mengeluh sakit asma saat akan dibawa masuk ke Rutan,” ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (5/8/2019).

Namun, meski mengeluh sakit asma pihaknya tidak langsung percaya begitu saja. Ia langsung meminta pihak pelayanan tahanan untuk memeriksa tersangka.

“Ternyata kondisinya normal kok tidak sakit apa-apa. Berdasarkan surat keterangan juga sehat,” imbuhnya.

Ditanya siapa yang berpura-pura sakit asma ia tidak mau menyebutkan nama. “Yang jelas yang badannya lebih gemuk (Syamsul Arifin, red),” ucapnya.

Alhasil, kedua tersangka langsung dijebloskan ke ruang Mapenaling (Masa Pengenalan Lingkungan) bersama dengan puluhan tahanan lain.

“Ada sekitar 40 orang di ruangan Mapenaling itu, kita campur dengan tersangka kasus-kasus lain,” katanya.

Ia menjelaskan semua tahanan yang baru masuk akan ditempatkan di ruang Mapenaling itu terlebih dahulu sebelum dipindah ke ruangan tahanan biasa.

“Paling sebentar satu minggu untuk memastikan ada gangguan apa tidak,” jelasnya.

Ia menegaskan tidak akan ada perlakuan khusus bagi kedua tersangka kasus kambing etawa tersebut. “Tidak ada perlakuan khusus kita samakan semua dengan tahanan yang lain,” pungkasnya. (Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

7 Kali Berturut-turut Raih WTP dari BPK, Pj Bupati: Semoga Menjadi Motivasi

2 May 2024 - 17:56 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA