Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 21 Aug 2018 02:28 WIB ·

Ratusan Masyarakat Lerpak Sholat Idhul Adha Lebih Awal


Ratusan masyarakat lerpak ketika solat idul adha Perbesar

Ratusan masyarakat lerpak ketika solat idul adha

Ratusan masyarakat lerpak ketika solat idul adha

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Ratusan masyarakat desa Lerpak, kecamatan Geger, kabupaten Bangkalan lakukan sholat Idul Adha hari ini, selasa (21/08/2018), di Masjid Raudotul Hidayah Dusun Rogeng.

Masyarakat Desa ini memilih Sholat dan merayakan idul adha terlebih dahulu dibandingkan dengan desa-desa lainnya.

Menurut Samsul arifin, salah satu takmir Masjid Raudotul Hidayah menjelaskan bahwa, pelaksanaan Sholat Idul Adha hari ini menyesuaikan dengan jamaah haji yang melakukan wukuf di arofah.

Karena menurutnya, yang mempunyai otoritas menetapkan hari-hari manasik haji, seperti hari Arafah, Idul Adha, dan hari-hari tasyriq, adalah Amir Makkah (penguasa Makkah), bukan yang lain.

Kewenangan itu tetap dimiliki penguasa Makkah sekarang kalau yang berkaitan dengan idul adha dan ritual haji.

Apalagi bahwa pilar dan inti dari ibadah haji adalah wuquf di Arafah. Sementara Hari Arafah itu sendiri adalah hari ketika jamaah haji di tanah suci sedang melakukan wukuf di Arafah.

“Mahkamah Ulya Arab Saudi mengumumkan Hari Arafah 9 Dzulhijjah bertepatan pada Senin, 20 Agustus 2018 dan Hari Raya Idul Adha berarti pada Selasa, 21 Agustus 2018. Karena mengikuti Arafah”, terangnya.

Meski berbeda dalam melakukan Sholat Idul Adha, ia berharap kepada masyarakat desa lerpak untuk tidak saling menyalahkan apalagi saling mencaci, karena sama-sama mempunyai dasar dan alasan.

“intinya meski kita berbeda dalam menetapkan sholat Idul Adha hari ini tidak usah saling menyalahkan, karena sama-sama mempunyai dasar yang mungkin itu dianggap kebenaran,” tuturnya. (Zan/Atep/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Didampingi Ibundanya Menggunakan Pakaian Adat Papua Saat Wisuda, Deyanti : Saya Bangga Orang Mengenal Saya Bagian dari Indonesia

28 April 2024 - 19:31 WIB

Jelang Pilkada, PDIP Bangkalan Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Bangkalan

28 April 2024 - 14:14 WIB

Ikut Pengajian Akbar Bersama Gus Iqdam, Wabup Sidoarjo Himbau Masyarakat Guyup Rukun Jelang Pilkada 2024

27 April 2024 - 18:34 WIB

Rekruitmen Panwascam Pilkada 2024, Bawaslu Bangkalan : Masih Menunggu Penilaian Bawaslu RI

27 April 2024 - 17:28 WIB

Gelar Wisuda Ribuan Mahasiswa, Rektor UTM: Proses Masih Panjang

27 April 2024 - 12:42 WIB

Apresiasi Launching Portal Satu Data Diskominfo, Pj Bupati Berharap Bangkalan Bisa Menjadi Smart City 

27 April 2024 - 10:27 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA