Lumajang, Lingkarjatim.com,- Ditengah keterbatasannya Cabang Olahraga Paralayang Kabupaten Bangkalan berhasil memberikan perolehan terbaiknya di ajang Porprov Jatim 2022 kali ini.
Choirul Anam dan Muhammad Zainol Aufa yang berhasil melaju ke babak Final namun harus mengakui keunggulan dari Tim kota Batu dan harus puas dengan hanya memperoleh medali Perak.
Perolehan ini sebenarnya sudah menjadi prestasi luar biasa mengingat cabor Paralayang merupakan cabang olahraga yang baru di Bangkalan dan belum memiliki fasilitas yang memadai.
Sehingga untuk sekedar latihan pun, tim Bangkalan harus mencari venue ke beberapa kabupaten lain mulai dari Sumenep, Lumajang, Jember, Ponorogo, Magetan, Tulungagung, Trenggalek, Malang, dan Batu.