Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 16 Mar 2020 17:14 WIB ·

Pemkab Pamekasan Bentuk Tim Satgas Cegah Virus Corona


Pemkab Pamekasan Bentuk Tim Satgas Cegah Virus Corona Perbesar

PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Sehubungan dengan berkembangnya ancaman virus jenis baru yaitu Covid-19 (Corona Virus) maka Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan membentuk tim Satuan Tugas (Satgas) upaya mencegah Virus Corona menyebar ke daerah Pamekasan.

Bupati Pamekasan, H. Baddrut Tamam menyampaikan bahwa keanggotaan dari tim Satgas tersebut meliputi unsur Pemerintah Daerah, TNI dan POLRI.

“Mereka nantinya akan melaksanakan tugas husus yakni kegiatan pencegahan penyebaran Covid-19 (Corona Virus), salah satunya dengan penyemprotan disinfektan di tempat-tempat strategis,” ucapnya, (16/3/2020).

Politisi PKB itu juga meminta kepada elemen masyarakat lainnya untuk ikut membantu Satgas Cegah Covid-19 dengan cara menganalisa bersama-sama serta kegiatan pencegahan lainnya yang perlu dilakukan.

“Dengan adanya kerjama sama ini dengan sama-sama mencegah Covid-19, maka kami berharap bisa menjadi ajang memperkuat kometmen persaudaraan dan kebangsaan,” harapnya.

Pihaknya berharap semoga saja Pamekasan tidak terpapar virus Corona, sehingga semua mayarakat sehat dan bisa beraktifitas normal seperti sebelumnya.

“Maka kami atas nama Pemerintah Pamekasan menghimbau kepada masyarakat untuk tidak panek dalam menghadapi virus Corona yang sudah mulai berkembang di beberapa daerah di Indonesia,” imbuhnya.

(Supyanto Efendi/*)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA