Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 31 Aug 2024 16:42 WIB ·

Pasangan Bacabup Bangkalan Mathur-Jayus Gerak Cepat, Tunjuk KH Hasbullah Sebagai Ketua Tim Pemenangan


Pasangan Bacabup Bangkalan Mathur-Jayus Gerak Cepat, Tunjuk KH Hasbullah Sebagai Ketua Tim Pemenangan Perbesar

Bangkalan, Lingkarjatim.com,- Setelah resmi merdaftar di KPU Bangkalan sebagai pasangan bakal calon Bupati dan wakil Bangkalan, Mathur Husairi dan Jayus Salam langsung tancap gas. Mulai hari ini dirinya mengaku langsung menyiapkan berbagai hal yang akan mendukung pencalonannya tersebut.

“Hari ini kita sudah mulai menyusun tim pemenangan yang resmi, Kemudian menyusun tim pemenangan dari pasangan calon, membentuk relawan dan seterusnya,” ucapnya Sabtu (31/08/24).

Dirinya juga mengaku sudah menyiapkan tempat untuk dijadikan posko pemenangan pasangan calon dengan tagline Bangkalan Maju tersebut.

“Posko kami insyaallah nanti ada di jalan raya ringroad, disana kita memilih tempat biar tampak jelas ke masyarakat bahwa kita siap bertarung bukan sebagai calon bayangan maupun boneka,” tegasnya.

Mathur juga menyampaikan bahwa tim sudah menunjuk KH Hasbullah untuk menjadi ketua tim pemenangan.

“Sementara kita sudah mendapatkan persetujuan dari H Hasbullah,” ucapnya. 

Menanggapi pertanyaan bahwa ketua tim pemenangan dari kedua pasangan calon sama-sama dari keluarga Syaichona Cholil, Mathur mengatakan bahwa dirinya mengakomodir siapapun demi kemenangan masyarakat Bangkalan.

“Intinya dengan dukungan semua pihak, kita rangkul semuanya, kita datangi, kita silaturahim untuk kemenangan masyarakat Bangkalan, tidak boleh membeda-bedakan,” pungkasnya. (Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 253 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA