SAMPANG, Lingkarjatim.com – Permainan Bilyard tentu banyak elemin memandang permainan yang mempunyai dampak negatif. Sebab, ditengarai perjudian, dan lain sebagainya. Namun, hal itu dibantah oleh Persatuan olahraga Bilyard Seluruh Indonesia (POBSI) Kabupaten Sampang.
Pasalnya, dengan permainan Bilyard dapat membawa nama kabupaten atau daerah ke hal positif, baik dikancah regianal, nasional bahkan intetnasional. Sebagaimana yang berhasil diraih oleh Migdad Abdillah yang merupakan anak muda asal Desa Pangarengan, Kecamatan Pangarengan Sampang.
Terbukti, Migdad Abdillah yang masih berusia 16 tahun telah mengharumkan nama Kabupaten Sampang di tingkat Provinsi dengan berhasil menyabet juara 2 dalam ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Bilyard Jawa Timur tahun 2021.
Capaian prestasi itu tentunya tidak mudah, karena harus ada keinginan, komitmen dan porsi pelatihan yang gigih. Sehingga, tidak jarang Migdad mengikuti lomba Bilyard baik se Madura maupun Nasional sebagai pembekalan mental. Hal itu diungkap oleh Migdad Abdillah sebagai juara 2 Kajurda Bilyard Jawa Timur, Senin (30/11/21).