Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan bahwa ada sebanyak 16 rumah yang tertimbun material abu vulkanik di kampung renteng tersebut.
“Ini suasana di Kampung Renteng, desa Sumber Wulu Kec.Candi Puro Lumajang. Ada 16 rumah tertimbun awan panas guguran (APG). Pada dasarnya early warning system berjalan dan jalur evakuasi. Tetapi APG sangat cepat , evakuasi saat yang sama sangat padat sehingga ada mobil yang tertimbun. Ada 16 rumah tertimbun saat ini ada satu warga yang sedang proses evakuasi,” tulisnya melalui akun resmi facebook Khofifah Indar Parawansa. (Hasin)