PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Calon Wakil Presiden (Cawapres) RI, Mahfud MD ziarah ke makam ayahnya di Desa Plakpak, Kecamatan Pegantenan, Kabupaten Pamekasan, Sabtu (18/11/2023).
Cawapres Ganjar Pranowo itu tiba di malam ayahnya kurang lebih pukul 14.00 WIB bersama rombongannya dan disambut oleh warga serta disambut dengan lantunan sholawat badar oleh salah satu komunitas Hadrah setempat.
Selama di makam ayahnya, Mahfud MD ikut membca Tahlil dan do’a bersama yang dipimpin oleh salah satu tokoh agama setempat dan diakhiri dengan kegiatan tabur bunga.
“Saya hari ini pulang kampung untuk ziarah dan berdoa bersama. Meskipun sebenarnya minimal 2 kali dalam setahun,” paparnya.
Pihaknya tidak lupa mengucapkan banyak terimakasih kepada warga yang ikut ziarah dan berdo’a bersama.
“Saya titip kampung ini, mudah-mudahan kampung ini akan menuliskan namanya di dalam sejarah Indonesia ini. Terima kasih,” pesannya.