Hanya saja untuk bantuan beras yakni Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) diinformasikan oleh kepala dusun (Kadus) bahwa bantuan beras sudah masuk ke rekening KPM.
“Kalau beras memang diproses di e-Warung desa setempat, tapi kalau uang PKH diambil sendiri oleh KPM. Artinya, perangkat desa tidak tahu soal bantuan PKH ini, buru-buru ada potongan, nominal bantuannya saja tidak tahu,” cetusnya.
Perlu diketahui, sebelumnya enam orang keluarga KPM Bansos PKH asal Karang Penang Oloh dengan didampingi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) FORMABES mendatangi Mapolres Sampang, Jumat (4/2/2022), untuk melakukan pelaporan terkait dugaan pemotongan bantuan PKH. (Jamaluddin/Hasin)