Ratusan perempuan di Bangkalan saat menyatakan dukungan kepada pasangan capres AMIN (Foto : Muhidin)
BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Menjelang pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang, Jaringan Perempuan Nahdliyin (JPN)kabupaten Bangkalan menggelar konsolidasi dan mengukuhkan seluruh koordinator JPN Kecamatan se-Kabupaten Bangkalan untuk mendukung penuh pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (AMIN). Acara tersebut digelar di halaman kantor Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Kamis (30/11/23).
Wiwik Endawati selaku koordinator JPN Jawa Timur menjelaskan alasan mengapa pihaknya memilih pasangan Capres Amin, menurutnya disamping memang pasangan AMIN mempunyai track record dan sanad yang jelas, pasangan tersebut dianggap mampu membawa perubahan bagi bangsa Indonesia.
“Karena pasangan Amin adalah nasionalis dan religius, dan ini tentu sejalan dengan Nahdliyin,” Jelasnya.
Dia mengatakan bahwa semua warga Nahdliyin menginginkan sosok pemimpin yang visioner dan memberikan dampak baik terhadap masyarakat.
“Kita adalah warga Nahdliyin, jadi kita mau titipkan kepada siapa pemimpin negeri ini, kalau bukan kepada yang sanadnya jelas, masak kita mau menitipkan kepada yang sanadnya belum jelas,” Ucapnya.
Wiwik menegaskan bahwa sosok calon pemimpin di Indonesia yang nasionalis dan religius berada pada pasangan Amin, pihaknya yakin dengan dukungan para Nahdliyin pasangan Capres AMIN bisa membawa Indonesia lebih baik lagi, dan lebih peduli kepada masyarakat kecil lebih lebih kepada pondok pesantren yang ada di Indonesia.
“Tentu dengan treck records dan sanad yang jelas akan menjadi panutan para kaum Nahdliyin di Jawa Timur, kami yakin dan optimis pasangan Amin ini menang di pilpres 2024 nanti,” Katanya dengan penuh semangat.