Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 22 Apr 2020 13:30 WIB ·

Gugus Tugas Covid-19 Bangkalan Dapat Bantuan Rp 250 Juta dari SAI


Gugus Tugas Covid-19 Bangkalan Dapat Bantuan Rp 250 Juta dari SAI Perbesar

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangkalan mendapat bantuan dari ketua Badan Anggaran DPR RI, Said Abdullah.

Bantuan berupa uang sebesar Rp 250 juta, makanan tambahan gizi untuk ibu hami dan balita masing-masing 55 karton dan 500 handsanitizer itu diserahkan ketua DPC PDIP dan ketua Said Abdullah Institut Kabupaten Bangkalan di Pendopo Agung Bangkalan, Rabu (22/04).

Mewakili Said Abdullah, Ketua Said Abdullah Institut Bangkalan Syafi’ menyampaikan, meskipun dari segi jumlah bantuan itu tidak seberapa, namun harapan besar bantuan itu bisa menjadi suntikan energi terhadap gugus tugas untuk lebih semangat dalam menangani Covid-19.

“Meskipun jumlahnya tidak seberapa, bisa membantu pemerintah kabupaten Bangkalan dalam penanganan Covid-19,” ujar dia.

Syafi’ juga juga berharap, kabupaten Bangkalan segera terbebas dari wabah virus mematikan itu, sehingga bangkalan yang sudah menjadi zona merah kembali lagi ke zona hijau.

“Semoga dalam waktu yang cepat, Bangkalan bisa terbebas dari pandemi Covid-19,” kata dia.

Sementara itu, ketua gugus tugas Covid-19 Bangkalan, R. Abdul Latif Amin Imron menyampaikan terimakasih kepada Said Abdullah atas bantuan yang sudah diberikan.

“Ini bentuk kepedulian beliau terhadap Madura karena beliau berasal dari Madura, mudah-mudahan ini bermanfaat untuk kita semua,” kata dia.

Ra Latif juga berharap, dengan adanya bantuan itu bisa menjadi contoh bagi yang lain untuk ikut menjadi donatur untuk penanganan Covid-19.

“Kita berharap juga ada donasi dari donatur lain untuk membantu penanganan Covid-19 ini,” ucap dia. (Moh Iksan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA