Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 6 May 2023 14:14 WIB ·

Ganjar Pranowo Konsolidasi di Surabaya, DPD PDIP Jatim Target Menang 60 Persen


Ganjar Pranowo Konsolidasi di Surabaya, DPD PDIP Jatim Target Menang 60 Persen Perbesar

SURABAYA – Lingkarjatim.com- Bakal Calon Presiden RI Ganjar Pranowo menghadiri konsolidasi PDI Perjuangan Jawa Timur di Surabaya, Sabtu (6/5/2023). Lebih dari 1.700 pengurus PDI Perjuangan se-Jatim berkonsolidasi, mulai dari tingkat DPD Provinsi Jatim, DPC (kabupaten/kota), PAC (kecamatan), hingga organisasi sayap partai se-Jatim. Hadir pula sedikitnya 25 wali kota, bupati, wakil wali kota, dan wakil bupati se-Jatim yang merupakan kader PDIP.

Kehadiran Ganjar disambut gegap gempita oleh ribuan pengurus PDIP se-Jatim yang hadir. Teriakan “Ganjar Presiden” menggema. Ganjar sempat berkeliling ke beberapa sudut ruangan untuk menyalami para pengurus PDIP. “Matur nuwun, matur nuwun, terima kasih,” kata Ganjar.

Ganjar menyebut Jawa Timur sebagai provinsi pertama yang secara resmi melakukan konsolidasi. “Sebenarnya ada 4 provinsi, tapi Jawa Timur yang pertama. Terima kasih untuk semua. Pak Said Abdullah (Plt Ketua PDIP Jatim), terima kasih, kita bergerak bareng,” ujar Ganjar.

Ganjar mengatakan dirinya “merinding” melihat antusiasme gerak PDIP di Jatim. “Pertemuan ini bikin saya merinding. Saya beberapa waktu ngobrol sama Bu Megawati, pada saat itu Bu Mega memberikan catatan-catatan terkait fungsi kepartaian yang harus dijalankan oleh semua kader. Melihat gerak nyata itu saya merinding,” kata Ganjar.

Ganjar lantas menyapa seluruh ketua DPC dan ketua PAC se-Jatim yang hadir di lokasi. Suami dari Siti Atikoh itu juga menyapa semua anggota DPR, DPRD Jatim, hingga DPRD kabupaten/kota se-Jatim dari Fraksi PDI Perjuangan. Tak lupa, Ganjar menyapa dengan hangat seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah se-Jatim dari PDIP.

“Kulo kulonuwun, nuwun sewu, nderek langkung (saya minta izin), memasuki Jawa Timur,” ujar Ganjar.

Ganjar menegaskan, perjuangan menuju Pilpres adalah untuk kepentingan semua elemen bangsa, untuk melanjutkan pembangunan yang terus mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sebagaimana telah dijalankan oleh Presiden Joko Widodo.

“Ini bukan untuk kemenangan Ganjar, tapi untuk kemenangan seluruh rakyat Indonesia,” ujar Ganjar.

“Allah mengizinkan, rakyat mendukung, menang. Insya Allah menang total,” ujar Ganjar disambut gegap gempita ribuan pengurus PDIP se-Jatim.

Plt Ketua DPD PDIP Jatim MH Said Abdullah mengajak semua kader PDIP untuk terus bergerak membantu masyarakat, membersamai rakyat dalam suka dan duka. Dengan terus memperkuat kehadiran di tengah-tengah rakyat, PDIP bisa meraih kemenangan tiga kali berturut-turut, baik untuk pemilihan legislatif maupun pemilihan Presiden.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA