Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 22 Apr 2020 14:52 WIB ·

Gandeng PCNU Bangkalan, Syafiuddin Asmoro Beri Sembako Untuk Masyarakat


Gandeng PCNU Bangkalan, Syafiuddin Asmoro Beri Sembako Untuk Masyarakat Perbesar

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Anggota Komisi V DPR RI, Syafiuddin Asmoro berbagi sembako terhadap masyarakat terdampak Covid-19 di Kabupaten Bangkalan.

Namun pemberian sembako itu tidak diberikan langsung oleh politisi fraksi PKB itu, melainkan berkolaborasi dengan PCNU Bangkalan.

Syafiuddin menyampaikan, pemberian sembako dengan berkolaborasi dengan PCNU itu merupakan bagian dari intruksi DPP PKB terhadap seluruh kadernya.

“Sekarang pemberian simbolis, selanjutnya PCNU yang akan menyalurkan kepada masyarakat,” ujar dia usai menyerahkan bantuan secara simbolis di kantor PCNU Bangkalan, Rabu (22/04).

Syafi menjelaskan, sasaran penerima sembako dan masker itu mulai dari janda lansia, anak yatim piatu, disabiltas, tukang becak, ojek online dan pemuda-pemudi IPNU-IPPNU.

“Ini untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid 19, selain ikut membantu para petani Madura di saat musim panen gabah (Padi) agar harga beras tidak murah,” jelasnya.

Syafi juga mengatakan, bakti sosial semacam itu akan terus dilaksanakan dengan berkolaborasi dengan muslimat NU dan Pemuda Anshor, namun dia belum bisa menentukan karena banyaknya kegiatan lain yang tidak bisa ditinggalkan.

“Nantinya Song Osong Lombhung dengan PCNU Bangkalan akan menjalin komunikasi untuk membantu masyarakat yang hilang pendapatannya akibat Covid 19,” ucap dia.

Sementara itu, ketua PCNU Bangkalan, KH. Makki Nasir mengapresiasi terhadap bantuan yang diberikan oleh Syafiuddin. Menurutnya, momentum pemberian paket sembako itu sangat tepat, karena saat ini sedang musim panen.

“Bantuan bebera ton beras ini bukan hanya membantu kepada masyarakat terdampak Covid 19, tapi juga dapat memberikan keuntungan bagi petani Bangkalan mengingat 60 persen masyarakat Bangkalan adalah petani,” kata dia.
m

KH. Makki juga mengajak semua elemen masyarakat untuk bahu membahu untuk membantu masyarakat terdampak dan mencegah penyebaran covid-19 itu.

“Karena ini permasalah bangsa, jadi semua lapisan masyarakat harus bergerak bersama,” ucap dia. (Moh Iksan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Koordinasi Pelatihan Pembuatan Bahan Ajar Digital Interaktif di SMPS Al-hikam Bangkalan

7 September 2024 - 12:14 WIB

Empat Komitmen Utama Mathur Husairi Ketika Dipercaya untuk Menjadi Bupati Bangkalan

7 September 2024 - 11:32 WIB

Nama ManFaat Tagline Berbagi, Paslon Lukman-Fauzan Siap Berbagi ManFaat untuk Rakyat

7 September 2024 - 10:50 WIB

Walaupun Tidak Hadir Saat Deklarasi dan Pendaftaran, Ra Nasih Sebut Lukman-Fauzan Pasangan yang Sangat Ideal

7 September 2024 - 07:14 WIB

Presiden Jokowi Resmikan Flyover Djuanda

6 September 2024 - 17:11 WIB

Ketua Song-osong Lombung Tegaskan Mendukung Pasangan “Manfaat” di Pilkada Bangkalan

6 September 2024 - 16:52 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA