Selain itu sebagai wujud kepedulian dan perhatian dari pemerintah. Adapun inovasi tersebut sudah diluncurkan sejak bulan Mei 2022 lalu. Namun, secara resmi yang menjadi penikmat perdana inovasi tersebut adalah putri Bupati Sampang saat melaksanakan pernikahan kemarin.
“Tujuannya, meningkatkan cakupan kepemilikan dokumen kependudukan, mendekatkan dan memberikan pelayanan prima pada masyarakat, meningkatkan validitas dan akurasi data kependudukan, memenuhi hak konstitusional warga negara terkait kepemilikan kependudukan yang resmi,” pungkasnya. (Jamaluddin/Hasin)