BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Rapat paripurna anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bangkalan tentang pandangan umum Fraksi terhadap tahapan pilkades yang belum ada penetapan terkait tahapan hingga pembentukan P2KD selesai, kini telah dijawab oleh R Abdul Latif Amin Imron atau yang biasa di panggil Ra Latif selaku Bupati Bangkalan.
Ra Latif mengatakan bahwa pelaksanaan pilkades tahap kedua tetap akan digelar pada tahun yang akan datang, selagi tidak ada perintah penundaan dari pemerintah pusat.
“Pilkades tetap kami laksanakan, selama tidak ada perintah dari kemendagri atau pemerintah pusat terkait penundaan,” Ucapnya, Selasa (11/10/22).
Adapun jadwal pelaksanaan pilkades tahap ke- II, menurutnya akan digelar pada hari Rabu tanggal 3 Mei 2023 yang akan datang.
“Jadwal sudah kami tetapkan pada tanggal 3 Mei 2023,” Tegasnya.
Ra Latif berharap pilkades Berjalan dengan lancar, kondusif dan aman, serta menghasilkan pemimpin yang berkualitas di setiap desa yang akan menggelar pilkades tahap ke – II mendatangkan.
“Mudah mudahan berjalan dengan aman dan kondusif, serta menghasilkan pemimpin yang berkualitas,” Pungkasnya. (Muhidin / Hasin)