PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Pemkab Pamekasan dibawah kepemimpinan Bupati H. Baddrut Tamam sangat bersungguh-sungguh dalam hal mempromosikan potensi daerahnya, Jum’at (13/5/2022).
Hal tersebut dilakukan semata-mata demi masyarakat, agar bisa menjadi sumber ekokomi masyarakatnya.
Bupati Pamekasan, H. Baddrut Tamam tidak sebatas mengajak masyarakat dan aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Pamekasan untuk mencintai produk lokal atau produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) Pamekasan. Melainkan memberi contoh langsung kepada mereka dalam kehidupannya sehari-hari.
Tidak hanya itu, pihaknya juga tidak malu-malu memakai produk Pamekasan dalam setiap kegiatan, termasuk kegiatan tingkat nasional yang bersinggungan langsung dengan pejabat luar daerah. Seperti memakai sepatu batik, baju batik, odeng batik, dan lain-lain.
“Ini bentuk komitmen kami untuk mengangkat perekonomian masyarakat Pamekasan melalui potensi yang ada. Karena Pamekasan saat ini banyak produk yang kualitasnya tidak kalah dengan produk luar,” ungkapnya.
Sejak kepemimpinannya, terdapat banyak usaha baru di tengah-tengah masyarakat yang tumbuh hasil program wirausaha baru (WUB). Program ini tidak hanya menghasilkan sepatu batik, tetapi ada sandal, sarung, tas, songkok hingga sarung pria, serta produk olahan lainnya.
Keberpihakan orang nomor satu di lingkungan Pemkab Pamekasan dalam membela para pelaku usaha kecil juga dibuktikan dengan adanya kebijakan kepada para ASN untuk membeli sepatu batik yang dapat digunakan setiap hari kerja sebagai upaya mempromosikan produk Pamekasan kepada khalayak yang secara otomatis dapat mengangkat ekonomi perajin.