Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 20 Mar 2022 18:20 WIB ·

Berantas Narkotika, Mahfud MD Dan Bupati Sampang Seriusi Pembangunan Mako Brimob


Berantas Narkotika, Mahfud MD Dan Bupati Sampang Seriusi Pembangunan Mako Brimob Perbesar

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD dan Bupati Sampang H. Slamet Junaidi terus menjalin komunikasi untuk realisasi pembangunan Batalyon D Brimob Polda Jatim di wilayah Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang. Minggu (20/3/2022).

Hal tersebut disampaikan oleh Menkopolhukam Mahfud MD saat menggelar Kunjungan Kerja (Kunker) di Pendopo Agung Trunojoyo Sampang, dikatakannya, pembentukan Batalyon D Brimob Polda Jatim di wilayah Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang merupakan salah satu upaya semua pihak terkait untuk meminimalisir peredaran narkotika di Pulau Madura.

“Kita tahu sendiri bagaimana peredaran dan dampak barang haram itu untuk generasi bangsa, maka perlu langkah dan solusi kongkritnya,” katanya.

Sehingga kedatangannya ke Kabupaten Sampang khusus untuk membahas dan upaya menangani masalah utamanya peredaran narkoba yang semakin masif tersebut.

“Ada dari BNN Jawa Timur yang juga ikut berbicara dengan Pemerintah Daerah melawan peredaran narkoba, karena ini menjadi atensi bersama,” tegasnya.

“Sehingga peran seluruh pihak utamanya tokoh masyarakat dibutuhkan untuk menangani peredaran narkoba ini, karena jika dibiarkan akan merusak generasi bangsa,” harapnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA