Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 12 Nov 2019 09:42 WIB ·

Banyak Reklame Tak Berijin di Bangkalan


Banyak Reklame Tak Berijin di Bangkalan Perbesar

Petugas Bapenda Bangkalan menandai reklame yang belum bayar pajak

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Bangkalan Melalui Satuan Tugas (Satgas) yang merupakan gabungan dari DPMPTSP dan Satpol PP menyisir jalan utama Kota Bangkalan, Selasa (12/11).

Penyisiran itu dilakukan untuk menertibkan reklame yang terpasang di sepanjang jalan protokol Kota Bangkalan. Pasalnya, diduga banyak reklame yang tidak memiliki ijin dan tidak membayar pajak.

Kasubbid Penetapan Bapenda Bangkalan, Achmad Arief Baidowi menyampaikan, untuk sementara penyisiran itu dilakukan di sekitar kota saja. Namun kata dia pihaknya akan terus melanjutkan penyisiran sampai ke kecamatan-kecamatan.

“Untuk sementara kita masih di daerah kota saja sekitar jalan protokol, nanti akan berlanjut sampai ke Kecamatan,” ucap dia.

Arif menambahkan, untuk hari ini, setidaknya ada sekitar 7 reklame yang sudah diberikan tindakan baik diturunkan ataupun diberi peringatan.

“Kalau yang kecil-kecil langsung kita turunkan, sementara untuk yang besar kita tempel stiker sebagai bentuk peringatan,” tambah dia.

Arief juga menghimbau kepada para pemilik reklame untuk tertib membayar pajak jangan menunggu peringatan terus menerus.

“Jangan sampai setelahd kita mengambil tindakan baru mau bayar pajak,” ucap dia

Ia juga berharap, ke depan, semua pemilik usaha yang memasang reklame itu sadar akan kewajiban pajak yang harus dibayar. (Moh Iksan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA