Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 4 Oct 2022 18:12 WIB ·

AKD Bangkalan Minta Bupati Segera Tentukan Hari H Pilkades Gelombang II


AKD Bangkalan Minta Bupati Segera Tentukan Hari H Pilkades Gelombang II Perbesar

Sekretaris AKD Bangkalan, Jayus Salam (Foto: Dok LJ)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Asosiasi Kepala Desa (AKD) Kabupaten Bangkalan meminta Bupati segera menentukan hari H pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak gelombang II.

Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris AKD Bangkalan, Jayus Salam. Menurutnya, saat ini 95 persen lebih Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) di desa peserta pilkades sudah terbentuk.

“Dengan sudah terbentuknya P2KD ini, kami memohon kepada pemerintah Bangkalan khususnya Bupati Bangkalan untuk segera menentukan jadwal tahapan pilkades terutama hari H pemungutan suara,” ujarnya, Selasa (04/10/2022).

Jayus menjelaskan, permintaannya itu karena masyarakat bertanya-tanya terkait jadwal tahapan pilkades khususnya hari H. Sebab menurutnya, jadwal tersebut sudah ditunggu oleh masyarakat.

“Jadwal tahapan pilkades ini sangat ditunggu oleh masyarakat, karena ini menyangkut pemimpin mereka,” jelasnya.

Selain itu, jayus juga meminta agar pemerintah Bangkalan agar segera melantik dan memberikan bimbingan teknis (Bimtek) kepada P2KD yang sudah terbentuk, sehingga pelaksanaan Pilkades serentak bisa berjalan lancar.

“Kami juga minta pengeluaran SK P2KD diserentakkan, karena ini berkaitan dengan honor panitia,” katanya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA