Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 15 Aug 2023 18:15 WIB ·

Polda Jatim Kantongi Tiga Calon Tersangka Pemalsuan Akta Otentik Gedung Wismilak


Polda Jatim Kantongi Tiga Calon Tersangka Pemalsuan Akta Otentik Gedung Wismilak Perbesar

SURABAYA – Lingkarjatim.com,- Polda Jawa Timur telah mengantongi tiga calon tersangka dugaan pemalsuan akta otentik, dan korupsi pada penerbitan Hak Guna Bangunan (HGB) Gedung Graha Wismilak Surabaya. Namun, satu calon tersangka di antaranya sudah meninggal dunia.

“Harusnya tiga [calon tersangka], tapi kita baru dapat kabar duka ada salah satu calon tersangka meninggal dunia,” kata Dirreskrimsus Polda Jatim, Kombes Farman, di Surabaya, Selasa, 15 Agustus 2023.

Farman menjelaskan bahwa ketiga calon tersangka itu berasal dari pihak penjual lahan bangunan yang kini bernama Graha Wismilak. Menurutnya, ketiga calon tersangka itu berkaitan dengan dugaan pelanggaran Pasal 266 dan 263 KUHP tentang pemalsuan surat.

Menurut Farman, gedung Graha Wismilak itu sejatinya markas Polresta Surabaya Selatan sejak 1945 hingga 1993.

“Dalam kurun waktu 1945 sampai 1993, anehnya pada posisi obyek ini masih dikuasai, tiba-tiba bisa muncul setifikat Hak Guna Bangun (HGB),” katanya.

Memang, lanjut dia, di tengah-tengah itu ada data tentang HGB mati yang kemudian menjadi dasar jual beli hingga penerbitan HGB baru. Namun, soal itu masih didalami.

“Kalau kita mengakui adanya HGB itu, sehingga akhirnya ada PPJB antara Nyono Handoko dengan Willy Walla terhadap pembelian HGB yang sudah mati dan obyek yang masih ditempati polisi tahun 1992,” ujarnya.

Farman menyebut HGB nomor 648 dan 649 yang dijadikan dasar kepemilikan Grha Wismilak itu, didasarkan pada SK Kanwil BPN Nomor 1051 dan 1052, yang ternyata tidak terdaftar atau tidak terregistrasi di BPN. Padahal, tidak mungkin HGB muncul berdasarkan SK yang tidak terdaftar di BPN.

“Dengan dasar itulah, dalam gelar perkara yang dilakukan penyidik disimpulkan bahwa HGB yang kini dipegang pihak Wismilak, diterbitkan melalui prosedur yang menyalahi aturan yang berlaku. Karena itu sangat mungkin nantinya akan ada tersangka dari pihak BPN,” ujarnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA