SAMPANG, Lingkarjatim.com – Relawan Prabowo-Gibran yang menjadi korban penembakan orang tidak dikenal (OTK) di Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur pada Jum’at (22/12/2023) lalu mendapat atensi khusus daei kapolda Jatim.
Kasi Humas Polres Sampang, Ipda Sujianto mengatakan, kasus penembakan itu kini ditangani Polres Sampang bersama dengan Polda Jatim untuk terus dilakukan penyelidikan. Sejauh ini masih pemeriksaan saksi-saksi.
Adapun para saksi merupakan warga setempat, terutama pemilik toko, mengingat saat kejadian korban sedang duduk santai di lokasi, alias tempat kejadian perkara (TKP).
“Pemeriksaan saksi terus berjalan, dan saksi terus bertambah,” ucapnya.
Dijelaskan, peluru yang dilepas kepada korban oleh OTK ada dua, dan semuanya mengenai bagian pinggang korban. Saat ini kondisi korban sudah stabil setelah mendapatkan penanganan medis.
Untuk alat bukti pelaku, Ipda Sujianto mengaku sudah mengamankan sebagian barang bukti. Namun ia enggan membeberkan secara detail apa saja yang sudah diamankan dengan alasan sebagai kebutuhan penyelidikan.